Fimela.com, Jakarta Sebagai salah satu beauty content creator ternama tanah air, Tasya Farasya kerap membagikan link produk-produk yang digunakannya melalui media sosial. Hal itu bukanlah tanpa alasan. Pasalnya, para followers Tasya memang meminta dirinya untuk berbagi informasi produk yang menurutnya bagus dan layak mereka coba.
Namun, siapa sangka? Hanya dengan spill produk itu di Instagram, pemilik akun @tasyafarasya tersebut sudah berhasil meraup komisi hingga Rp600 juta dalam kurang lebih 6 bulan saja!
Pasalnya, link produk yang dibagikan Tasya memang bukan link biasa. Link tersebut merupakan link khusus Shopee Affiliate yang ia dapat dengan bergabung ke Shopee Affiliate Program.
Tasya sudah bergabung dengan Shopee Affiliate Program sejak Oktober 2022. Awalnya, ada banyak followers Tasya yang kerap melemparkan komentar di konten tutorial makeup influencer tersebut. Mereka meminta Tasya untuk memberi tahu dari mana ia membeli produk-produk tersebut.
Semakin hari, ada semakin banyak pengikutnya yang meminta Tasya untuk spill produk. Oleh karena itu, akhirnya perempuan kelahiran 1992 tersebut bergabung menjadi Shopee Affiliate.
Menurutnya, dengan bergabung menjadi Shopee Affiliate, ia bisa membagikan banyak inspirasi kepada para followers-nya.
“Bergabung dengan Shopee Affiliate Program sejak tahun lalu menjadi langkah terbaik yang aku lakukan. Buat aku sendiri sebagai yang suka membuat konten review dan spill produk maupun suka menonton konten dari orang lain, Shopee Affiliate Program menjadi sangat menarik dan bermanfaat juga. Kita bisa mendapatkan inspirasi produk apa yang lagi banyak dibeli orang dan juga memberikan inspirasi kepada orang lain yang mungkin sedang mencari produk yang kita gunakan,” ujar Tasya dalam acara Media Gathering Kulik Cerita Seru di Balik Shopee Affiliate Program di Pakuwon Tower, Jakarta Selatan, Jumat (11/5/2023).
Hingga sekarang, setiap Tasya mengunggah konten makeup terbaru, kolom komentar dan DM Instagram-nya selalu diisi dengan pertanyaan warganet tentang apa produk yang dipakainya.
Lama-kelamaan, tak hanya membagikan link produk kecantikan, Tasya juga membagikan link produk-produk lainnya yang ia gunakan sehari-hari, seperti pakaian, tas, sepatu, aksesori, makanan, hingga keperluan sehari-hari untuk anaknya.
Sambil membagikan informasi dan inspirasi melalui Shopee Affiliate Program, nyatanya Tasya bisa menambah saldo tabungannya untuk memenuhi berbagai kebutuhan. Apalagi, usaha ini bisa ia lakukan bersamaan dengan profesinya sehari-hari, yakni membuat konten.
Meski demikian, Tasya menyatakan bahwa Shopee Affiliate Program tak hanya bisa diikuti oleh content creator atau influencer seperti dirinya. Lebih dari itu, program afiliasi Shopee ini bisa diikuti oleh semua orang. Cara kerja affiliate Shopee pun terbilang mudah, yakni dengan membagikan link khusus Shopee Affiliate ke media sosial ataupun jejaring sosial.
Sebagai sosok yang berhasil mendapatkan ratusan juta dari Shopee Affiliate Program, Tasya pun membagikan tips kepada siapa pun yang ingin bergabung menjadi seorang affiliate.
“Kini, kesempatannya terbuka lebar karena semua orang dapat menjadi konten kreator dan mendapatkan komisi tambahan dengan bergabung menjadi Shopee Affiliate asalkan mau terus belajar dan mengamati tren, serta tidak mudah patah semangat. Apalagi kalau nanti sudah merasakan komisi yang didapatkan, pasti akan semakin semangat,” tutup Tasya.