Fimela.com, Jakarta Stasiun televisi SCTV kembali menggelar event tahunan untuk memberikan apresiasi bagi para pegiat industri musik di Indonesia. SCTV Music Awards 2023 akan berlangsung pada Selasa (9/5/2023) malam dan dimeriahkan oleh sejumlah bintang besar di kancah nasional maupun internasional yang siap menampilkan performa terbaiknya, termasuk penyanyi asal Britania Raya, Ed Sheeran.
Ya, Ed Sheeran dengan segudang prestasinya di kancah musik akan menjadi salah satu penampil yang ikut memeriahkan malam penganugerahan SCTV Music Awards 2023. Selain itu, Lesti Kejora juga akan menyuguhkan penampilan spesialnya dalam rangka comeback usai cukup lama tak tampil di layar kaca.
Berikutnya, musisi-musisi papan atas yang juga patut ditunggu penampilannya di SCTV Music Awards 2023 antara lain Ungu, Budi Doremi, Rizky Febian, Mahalini dan Tiara Andini. Adapula sederet bintang muda yang sedang naik daun seperti Fabio Asher, Mario G Klau, Christie, Zara Leola, Kiesha Alvaro, V1RST, dan Farel Prayoga ikut memeriahkan acara yang tayang secara live di SCTV dan platform Vidio tersebut.
What's On Fimela
powered by
Libatkan Para Bintang Sinetron
Tak hanya para insan musik, SCTV Music Awards 2023 juga menyiapkan konten khusus yang melibatkan sejumlah penampilan dari bintang sinetron kesayangan pemirsa setia SCTV. Jajaran cast dari sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 16. Bintang sinetron Cinta Setelah Cinta, Takdir Cinta yang Kupilih dan Bidadari Surgamu dipastikan tampil acara tersebut. Mereka antara lain yakni Ririn Dwi Ariyanti, Eza Gionino, Dinda Kanya Dewi, Randy Pangalila, Alisia Rininta, Dinda Kirana, Jonathan Frizzy, Rizky Nazar, dan Salshabilla Adriani.
11 Kategori
Untuk tahun ini, SCTV Music Awards menyiapkan 11 kategori yang ada diberikan penghargaan berdasarkan voting dari penonton. Adapun penghargaan yang siap dibagikan meliputi Penyanyi Solo Pria Paling Ngetop, Penyanyi Solo Wanita Paling Ngetop, Grup Band Paling Ngetop, Kolaborasi Paling Ngetop, Pendatang Baru Paling Ngetop, Penyanyi dengan Bahasa Daerah Paling Ngetop, Penyanyi Dangdut Paling Ngetop, Video Klip Paling Ngetop, Lagu dengan Bahasa Daerah Paling Ngetop, Lagu Dangdut Paling Ngetop, dan Lagu Pop Paling Ngetop. Selain itu, ada juga dua penghargaan spesial juga akan diberikan untuk Kategori Penyanyi Paling Sosmed dan Best International Artist.
"SCTV Music Awards kami gelar setiap tahunnya sebagai bentuk apresiasi SCTV kepada pegiat industri musik Tanah Air. Untuk itu, kami kembali melibatkan sebanyak 30 stakeholder yang terdiri dari radio, label musik, serta streaming platform untuk menentukan nomine yang masuk pada setiap kategori. Polling dibuat dalam 2 tahap, setelah mendapat rekomendasi nomine dari stakeholder. Lebih dari 56 ribu suara telah terkumpul dari polling tahap 1 yang berlangsung sejak 20 Maret sampai 8 April 2023. Untuk polling tahap 2 saat ini masih berlangsung hingga 8 Mei 2023,” ucap Banardi Rachmad selaku Deputy Director Programming SCTV dalam keterangan tertulisnya.