6 Potret Audy Item yang Baru Merayakan Ulang Tahun ke-40, Dibalut Gamis hingga Kaftan

Anisha Saktian Putri diperbarui 27 Apr 2023, 18:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Lebaran kali ini lebih spesial bagi penyanyi Audy Item, hal ini dikarenakan pada lebaran kedua yang jatuh pada 23 April 2023 merupakan hari ulang tahunnya. Kini perempuan yang lahir pada 1983 inu genap berusia 40 tahun.

Perayaan ulang tahun yang bertepatan dengan lebaran hari ke-2 tersebut dirayakan Audy Item secara sederhana bersama suami, anak-anaknya, hingga keluarganya. Perayaan ulang tahun pun dibagian oleh Audy di akun instagram pribadinya @audyitem.

Dalam unggahan tersebut, istri dari Iko Uwais ini pun memerlihatkan kue ulang tahun yang cukup besar, lengkap dengan lilin dan ucapan ulang tahun ke-40nya.

Tak hanya itu, ia pun membagikan beberapa foto bersama suami, anak-anak, dan keluarganya dengan outif khas lebaran. Lalu seperti apa penampilan Audy di usianya yang ke-40 tahun? Yuk kita intip

What's On Fimela
2 dari 7 halaman

Di hari ulang tahunnya, Audy tampil mengenakan gamis hitam dengan corak silver. Rambut sebahu kecoklatan dibiarkan terurai, dengan riasan wajah fresh mengenakan blushon pink dan lipstik merah mattenya.

Potret Audy Item yang Baru Merayakan Ulang Tahun ke-40, credit: @audyitem
3 dari 7 halaman

Gamis tersebut pun kompak dengan kedua anaknya, yang dibuat oleh Milajj. Begitu pun dengan Iko yang mengenakan koko hitam dengan corak yang serasi.

Potret Audy Item yang Baru Merayakan Ulang Tahun ke-40, credit: @audyitem
4 dari 7 halaman

Di hari pertama lebaran, keluarga ini pun kompak mengenakan pakaian serba biru. Audy dan kedua anak mengenakan kaftan bercorak yang serasi dengan kemeja Iko.

Potret Audy Item yang Baru Merayakan Ulang Tahun ke-40, credit: @audyitem
5 dari 7 halaman

Sedangkan untuk dinner ulang tahun, Audy kompak bersama keluarganya mengenakan gamis dari Milajj. Dengan warna bernuasa jingga bermotif bunga.

Potret Audy Item yang Baru Merayakan Ulang Tahun ke-40, credit: @audyitem
6 dari 7 halaman

Saat dinner, Audy pun melengkapi penampilan denhan bando sage dan anting-anting. Dengan riasan wajah mengenakan lipstik matte merahnya.

Potret Audy Item yang Baru Merayakan Ulang Tahun ke-40, credit: @audyitem
7 dari 7 halaman

Audy Item juga tampil mengenakan kemeja hitam putih. Dengan rambut sehabu belah tengah tanpa poninya.

Potret Audy Item yang Baru Merayakan Ulang Tahun ke-40, credit: @audyitem