Fimela.com, Jakarta Jamu memiliki banyak jenis dan setiap jenis memiliki manfaat kesehatan tersendiri, termasuk jamu beras kencur. Minuman tradisional ini termasuk jamu yang cukup umum di kalangan masyarakat dan seringkali dijadikan minuman pendamping makanan yang tinggi lemak sehingga bisa menghilangkan rasa berlemak di mulut, menyegarkan tenggorkan sekaligus menjaga kadar kolesterol tubuh. Jika tertarik membuat jamu beras kencur sendiri di rumah, ini dia beberapa resep yang bisa dicoba di rumah.
What's On Fimela
powered by
2 dari 6 halaman
1. Resep Beras Kencur Sederhana
Ilustrasi/Copyright shutterstock/Tantri Setyorini
Bahan:
- 150 g beras
- 250 g kencur
- 2 cm jahe
- 250 g gula jawa
- 3-4 sdm gula pasir
- 2 liter air
- 1/4 sdt garam
Cara membuat:
- Rendam beras kurang lebih 3-6 jam. Kupas bersih jahe dan kencur. Sisihkan.
- Didihkan air, masukkan gula Jawa yang sudah iris tipis. Tambahkan garam dan gula pasir, masak sampai mendidih, tes rasa. Angkat lalu tunggu sampai dingin, kemudian saring airnya. Sisihkan.
- Tiriskan dan cuci beras. Sangrai sampai kering dan berwarna kecokelatan. Tumbuk atau blender hingga halus lembut.
- Ulek halus atau blender kencur dan jahe, kemudian campurkan dengan air gula dan beras tumbuk.
- Saring jamu beras kencur ke dalam wadah lain atau di botol-botol. Simpan dalam kulkas, siap dinikmati dingin.
3 dari 6 halaman
2. Resep Beras Kencur Jamu Gendong
ilustrasi beras kencur/Edgunn/shutterstock
Bahan-bahan:
- 1/2 cup beras
- 150 gram kencur
- 1,5 liter air
- 100 gram gula jawa
- 50 gram gula batu
- 3 lembar daun pandan, simpulkan
- 3 biji kedaung (sangrai lalu geprek)
- 1/2 sdt garam
Cara membuat:
- Sangrai beras hingga matang dan agak kecokelatan.
- Masukkan beras, kencur, dan 500 ml air ke dalam blender, haluskan.
- Bahan yang sudah halus, bisa disaring menggunakan kain atau saringan teh hingga sarinya keluar.
- Lalukan proses saring dua hingga tiga kali agar sari-sari keluar sepenuhnya.
- Masukkan satu liter air, gula jawa, gula batu, daun pandan, biji kedawung, serta garam ke dalam panci.
- Panaskan hingga gula meleleh keseluruhan dan air mendidih.
- Saring bahan rebusan dalam keadaan panas-panas agar kotoran dari gula tidak ikut masuk.
- Campurkan bahan halus dan bahan rebusan, aduk hingga rata.
- Jamu beras kencur siap dinikmati.
4 dari 6 halaman
3. Resep Beras Kencur Jeruk Nipis
Ilustrasi/Copyright shutterstock/tyasindayanti
Bahan-bahan:
- 200 gr beras
- 250 gr gula merah
- 1 sdm gula pasir
- 6 ruas kencur
- 1 jeruk nipis
- 1 sdm asam jawa
- 15 g jahe
- 1900 ml air
Cara Membuat:
- Langkah pertama cuci bersih beras terlebih dahulu. Jika sudah tiriskan.
- Rendam beras menggunakan air matang, selama 1 jam. Lalu tiriskan.
- Cuci bersih kencur dan jahe menjadi kecil-kecil.
- Rebus air, tambahkan gula merah, gula pasir, irisan kencur, jahe, dan asam jawa aduk hingga tercampur rata agar gula larut dan air mendidih. Tambahkan garam.
- Tiriskan dan pisahkah dari kencur dan jahe yang tersisa.
- Potong jeruk nipis, peras dan campurkan ke dalam air rebusan gula.
- Masukkan beras ke dalam blender, irisan jahe, kencur, dan tambahkan air gula dan blender hingga memiliki tekstur yang halus.
- Lalu saring agar beras kencur memiliki tekstur seperti air. Jamur beras kencur siap disajikan selagi hangat dan dingin.
5 dari 6 halaman
4. Resep Jamu Beras Kencur Pedas
Beras kencur / copyright shutterstock
Bahan-bahan:
- 60 gram tepung beras
- 50 gram kencur
- 25 gram jahe
- 1 liter air
- 100 gram gula pasir
- 50 gram gula jawa
- 1/4 sdt garam
Langkah-langkah:
- Cuci kencur dan jahe yang telah disiapkan lalu kupas.
- Ulek hingga sedikit halus.
- Rebus air hingga mendidih, lalu masukkan kencur dan jahe yang sudah diulek, gula pasir, gula jawa, dan garam.
- Masak hingga mendidih lagi dan mengeluarkan aroma.
- Matikan api dan diamkan hingga tidak terlalu panas.
- Masukkan tepung beras lalu aduk hingga rata.
- Saring ampas bahan dari jamu, dan letakkan jamu ke wadah yang telah disiapkan.
- Jamu siap dinikmati.
6 dari 6 halaman
5. Resep Jamu Beras Kencur Tradisional
ilustrasi beras kencur/Odua Images/shutterstock
Bahan:
- 100 gr beras putih
- 3 buah kencur (kira-kira sepanjang 4 cm)
- 1 buah kunyit (kira-kira sepanjang 4 cm)
- 1 buah jahe ukuran sedang
- 2 buah asam jawa, buang bijinya
- 2 lembar daun pandan
- 1 buah jeruk nipis
- 3 sdm gula merah sisir
- 2 sdm gula pasir
- 1/4 sdt garam
- air secukupnya
Cara membuat:
- Cuci beras hingga bersih lalu rendam dengan air selama kurang lebih 4 jam.
- Iris tipis bahan-bahan seperti kunyit, jahe, dan kencur. Rebus air dan masukkan bahan irisan bersama dengan daun pandan, asam jawa, gula merah dan gula pasir. Rebus hingga mendidih dan hingga air berubah warna.
- Saring air rebusan dari ampas. Tumbuk ampas (kecuali pandan dan daun jeruk) dengan beras yang sudah direndam. Tambahkan air matang jika terlalu padat.
- Siram air rebusan di tumbukan dan saring airnya.
- Beras kencur sudah jadi.
- Air rebusan yang sudah tercampur dengan beras bisa diaduk dan tambahkan sedikit garam dan perasan jeruk nipis. Simpan di botol.
Itu dia beberapa resep jamu beras kencur yang cocok jadi minuman penurun kolesterol, boleh dicoba di rumah.
#Breaking Boundaries