Cerita Ali Syakieb Mudik ke Kampung Margin Wieheerm, Jadi Pengalaman Pertama Seumur Hidup

Rivan Yuristiawan diperbarui 21 Apr 2023, 14:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Aktor Ali Syakieb mendapat pengalaman baru usai menikah dengan Margin Wieheerm pada tahun 2021. Sepanjang usianya, adik kandung Nabila Syakieb itu mengaku baru pertama kali mengikuti tradisi mudik menjelang momen Lebaran. Ia pun berbagi pengalaman seru yang dirasakan.

Ali Syakieb bercerita jika momen pertama kali mudik Lebarannya terjadi pada tahun 2022 kemarin. Saat itu, ia ikut mudik ke kampung halaman sang istri di Tasikmalaya, Jawa Barat. Menjadi pengalaman pertamanya menjalani mudik, Ali Syakieb mengaku kala itu kerap dihinggapi rasa was-was terkait kemungkinan yang terjadi selama perjalanan.

"Mungkin pas tahun kemaren sih (mudik), persiapannya tuh jadi sedikit lebih banyak pikiran aja. Artinya, 'nih gua di umur 34 tahun nggak pernah mudik, pulang kampung jauh, baru sekarang' jadi apa aja nih persiapan yang harus gua bawa, gitu. Karena kan dari Bandung ke Tasik jauh, takutnya ada ketinggalan apa, jadi lebih prepare ke situ sih. Terus aku juga bawa anak kecil juga," ungkap Ali Syakieb di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, belum lama ini.

2 dari 3 halaman

Menyenangkan

Margin Wieheerm - Ali Syakieb (Foto: Instagram/@marginw)

Beruntung, pengalaman pertama Ali Syakieb mudik tak menyisakan kesan yang buruk. Secara keseluruhan, pria 35 tahun itu menilai perjalanannya mudik ke Tasikmalaya pada tahun 2022 kemarin lancar dan tanpa kendala apapun.

"Seru lah, maksudnya pada saat itu gua menikmati karena kan seumur hidup pulang kampung Bogor lagi, Bogor lagi sedangkan gua tinggal di Bogor. Jadi kerjaan gua bangun, sholat Ied, nunggu saudara dateng gua tidur lagi, bangun lagi, udah rame baru ketemu saudara," bebernya.

"Kalau pulang kampung kan ketemu saudara baru segala macam, terus ngerasain lah nuansa nuansa takbiran soalnya waktu itu di kabupaten Tasik jadi masih banyak desanya juga. Jadi kerasa gitu, takbirannya. Ada happy-nya juga 'berarti gua ngerasain juga ya pulang kampung'. Kalau dulu kan pulang kota mulu, Bogor lagi, Bogor Lagi," sambung Ali Syakieb kemudian.

3 dari 3 halaman

Gantian

Melalui akun Instagramnya, istri Ali Syakieb itu kini makin sering tampil dalam balutan hijab.

Berkaca dari pengalaman tersebut, Ali Syakieb pun mengaku kerasan dengan suasana mudik di momen Lebaran. Sayangnya, tahun itu hal itu tak terjadi karena ia dan sang istri memilih untuk berlebaran di Bogor, kampung halaman keluarganya.

"Sekarang (Lebaran) di Bogor. Jadi persiapannya nggak terlalu gitu banyak, karena udah terbiasa di Bogor," pungkasnya.