Fimela.com, Jakarta Menjelang lebaran atau acara-acara penting, mungkin kamu butuh menyajikan lontong. Daripada beli di luar, sebenarnya kita bisa membuatnya sendiri di rumah bahkan tidak butuh direbus lama. Cukup 12 menit saja dengan metode 5-30-7 sehingga bisa hemat gas. Caranya cukup mudah, simak dan catat cara bikin lontong berikut ini!
Bahan:
- 500 gram beras
- plastik 1/4 kilogram
2 dari 2 halaman
Cara membuat:
ilustrasi lontong plastik/Chef Turnip/Shutterstock
- Cuci bersih beras lalu rendam selama 1 jam, lalu tiriskan beras dari airnya. Bilas bersih.
- Masukkan beras ke dalam plastik. Isi separuh saja dari plastik. Rekatkan ujung plastik dengan api atau streples dua kali agar beras tidak terburai atau ada sisi yang bolong.
- Setelah itu ratakan beras di dalam plastik, lalu tusuk-tusuk badan plastik dengan garpu atau tusukan sate agar airnya bisa masuk ke dalam tapi berasnya tidak keluar dari plastik.
- Siapkan panci rebusan. Masukkan semua plastik beras. Boleh tambahkan garam dalam air rebusan. Pastikan air rebusan cukup banyak sehingga lontong terendam air.
- Gunakan metode 5-30-7. Jika air sudah mendidih, rebus selama 5 menit. Tutup pancinya agar suhu panas terjebak di dalam.
- Matikan api kompor setelah 5 menit. Lalu diamkan selaam 30 menit, jangan dibuka sama sekali tutupnya.
- Nyalakan lagi kompor setelah 30 menit, lanjutkan merebus lagi selama 7 menit. Setelah matang, buka tutup lalu tiriskan lontong dan biarkan dingin, nanti akan memadat sendiri.
Sajikan lontong plastik praktis hemat gas untuk berbagai pendamping menu makanan.
#Breaking Boundaries