Syarat Wajib Membayat Zakat Fitrah, Salah Satunya Mampu

Mimi Rohmitriasih diperbarui 03 Apr 2023, 12:53 WIB

Fimela.com, Jakarta Saat bulan Ramadan, umat muslim tak hanya diwajibkan untuk berpuasa saja. Ada satu lagi rukun Islam yang wajib dilakukan umat muslim di bulan Ramadan . Kewajiban tersebut adalah membayar zakat. Dalam rukun Islam, membayar zakat menjadi rukun yang keempat. 

Setiap muslim juga diwajibkan atasnya untuk membayar zakat. Berzakat sendiri merupakan ibadah dengan menyisihkan sebagian harta orang yang kurang mampu. Ini hukumnya wajib. Zakat terdiri dari berbagai jenis, mulai dari zakat fitrah, zakat penghasilan, zakat tanaman, zakat emas dan perak, zakat hewan ternak (mawasyi), dan masih banyak lagi.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Zakat di Bulan Ramadan

Ilustrasi/copyrightshutterstock/Moma okgo

Untuk zakat yang wajib dibayar di bulan Ramadan adalah zakat fitrah. Zakat fitrah hendaknya dibayarkan sebelum Hari Raya Idul Fitri tiba. Besaran zakat fitrah adalah beras seberat 2,5 kg, ini mengingat makanan pokok masyarakat Indonesia adalah beras. jikapun tidak membayar dengan beras, zakat fitrah bisa dibayar dengan uang seharga beras pada umumnya. 

Mengenai zakat fitrah, ini bertujuan untuk membersihkan diri dari dosa yang dilakukan selama berpuasa Ramadan atau pun selama setahun terakhir. Membayar zakat fitrah juga bertujuan untuk memberikan makan kepada fakir miskin dan orang-orang yang kurang mampu lainnya. Dalam agama Islam, mambayar zakat fitrah akan mengembalikan diri kepada fitrah.

3 dari 3 halaman

Syarat Membayar Zakat Fitrah

Ilustrasi membayar zakat/copyright shutterstock.om/Kingmaya Studio

Ada 3 syarat yang harus dipenuhi seseorang ketika hendak membayar zakat fitrah. Syarat tersebut antara lain sebagai berikut:

  1. Islam. Orang yang diwajibkan membayar zakt fitrah adalah orang Islam. Jika seseorang memeluk agama lain selain Islam, maka ia tidak wajib membayar zakat fitrah. 
  2. Merdeka. Melansir dari laman kemenag.go.id, syarat kedua seseorang wajib membayar zakat adalah orang yang merdeka. Makna kata merdeka di sini adalah, orang tersebut memiliki kuasa atas dirinya sendiri. Ia juga bukan seorang budak atau hamba sahaya. Ia bisa mengendalikan dirinya sendiri dan menguasai dirinya sendiri secara sadar. 
  3. Mampu. Syarat ketiga adalah mampu. Mampu di sini memiliki makna bahwa orang ini memiliki makanan di malam Idul Fitri untuk diri sendiri juga untuk orang lain (keluarga). Mereka yang tidak mampu atau dalam keterbatasan ekonomi, untuk sekedar memberi makan diri sendiri tidak wajib membayar zakat. Orang yang tidak mampu adalah orang yang benar–benar tidak memiliki apapun untuk dirinya sendiri. 

Itulah sedikit penjelasan mengenai zakat fitrah dan apa syarat wajib seseorang harus membayar zakat. Semoga informasi ini bermanfaat. Selamat menjalankan ibadah puasa bagi umat muslim di mana pun kamu berada.