Fimela.com, Jakarta Sephora meluncurkan koleksi Musim Semi 2023 yang terangkum dalam sejumlah produk, mulai dari Color Shifter Eyes & Makeup hingga Big By Definition waterproof Mascara. Koleksi ini masuk ke dalam kategori produk Sephora Collection yang wajib kita coba untuk menyempurnakan penampilan.
Color shifter Eyes & Makeup adalah produk sempurna untuk bereksplorasi dengan 5 palette berbeda. Infinite Nide, Bronze Vision, Khaki Illusion, Unlimited Mauve, dan Pink Dimension. Dengan tekstur ultra sensorial saat diaplikasikan pada mata dan wajah, tentu produk-produk ini sempurna diaplikasikan sendiri atau bersama produk lain untuk saling melengkapi, capai kreasi makeup yang diinginkan.
Packaging ramah lingkungan
Packagingnya dirancang sedemikian rupa dan bertanggung jawab, agar mudah didaur ulang. Material cardboard yang diambil dari hutan berkelanjutan, serta di-pront menggunakan tinta plant-based, serta plastik daur ulang. Disertai dengan kaca yang mudah dilepas pasang, menjadikan produk ini sangat bisa diandalkan.
Big by Definition Defining & Volumizing Mascara
long-wearing mascara yang bisa ciptakan bulu mata lebih tebal dan panjang, terdefinisi sempurna sehingga menjadikan bulu mata lentik optimal. Tak hanya itu saja, produk ini juga diciptakan dengan formulasi menjanjikan kesehatan pada helaian bulu mata.
Big by Definition Defining & Volumizing Waterproof Mascara
Mascara dengan daya tahan penggunaan jangka panjang, dengan warna hitam yang sempurna, dan waterproof, menjadikan mascara tersebut mampu menjadikan bulu mata palebih lentik dan sehat. Koleksi makeup musim semi dari Sephora Collection mengahdirkan produk yang sempurna
#Breaking Boundaries