Fimela.com, Jakarta Tidur siang menjadi salah satu aktivitas yang penting dilakukan anak. Dengan tidur siang yang cukup setiap harinya, anak bisa bertumbuh dan berkembang secara maksimal. Anak juga bisa merasa lebih tenang serta bahagia. Sayangnya, banyak dari orangtua yang menemukan di mana anaknya sangat susah diajak tidur siang. Tidak sedikit anak yang memiliki segudang alasan untuk menunda tidur siangnya.
Apakah Mom juga termasuk orangtua yang susah mengajak anak untuk tidur siang? Kira-kira apa yang menyebabkan anak sangat susah untuk tidur siang? Mengutip dari laman parents.com, ada beberapa hal yang sering kali menyebabkan anak susah diajak tidur siang. Adapun hal tersebut antaranya sebagai berikut:
Kelelahan
Mungkin sebagian dari kita menganggap rasa lelah bisa membuat anak cepat tertidur. Namun kenyataannya tak seperti itu Mom. kelelahan justru bikin anak merasa tidak nyaman. Kelelahan juga rentan membuatnya susah tidur di siang hari maupun malam hari.
Terlalu Aktif Bergerak dan Bermain
Anak yang susah diajak tidur siang juga disebabkan oleh karakternya yang terlalu aktif. Anak-anak ini juga senang bergerak aktif bahkan bermain. Ketika anak sangat aktif dan menyukai permainannya, ini membuatnya tak mau tidur siang. Anak yang terlalu aktif bermain, juga rentan membuatnya berusaha terjaga meski ngantuk berat.
Lapar
Rasa lapar juga rentan membuat anak susah tidur. Rasa lapar yang dialami anak, membuatnya merasa sangat tidak nyaman. Tak hanya membuat susah tidur, rasa lapar juga rentan bikin anak rewel, ngambek tak jelas dan mudah menangis.
Takut Bermimpi Buruk
Ketika anak pernah bermimpi buruk, ia akan takut untuk tidur. Apalagi jika ia harus tidur sendiri tanpa ditemani oleh orangtua atau pengasuhnya. Tidur siang yang tak nyaman, rentan bikin anak bermimpi buruk dan trauma untuk kembali tidur siang keesokan hari.
Itulah sekian hal yang kerap menjadi penyebab kenapa anak susah diajak untuk tidur siang. Untuk mengatasi hal ini, Mom penting membiasakan anak untuk tidur siang walau hanya sebentar. Berikan tempat tidur dan suasana tidur yang nyaman, menenangkan serta menyenangkan untuk anak. Semoga informasi ini bermanfaat ya Mom.