5 Tanda Pria Masih Mencintaimu meskipun Baru Bertengkar

Endah Wijayanti diperbarui 02 Apr 2023, 21:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Pertengkaran, perdebatan, hingga perselisihan bisa terjadi di setiap hubungan. Masalah dan konflik ada kalanya tak bisa dihindari begitu saja. Selama bisa disikapi dengan kepala jernih dan sikap dewasa, pertengkaran bisa menjadi bagian dari proses pendewasaan tersendiri di dalam sebuah hubungan.

Pasanganmu pun bisa jadi masih sangat menyayangimu meskipun baru saja bertengkar. Tanda-tandanya bisa dilihat dari hal-hal umum berikut ini. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.

 

 

2 dari 6 halaman

1. Dia Berupaya untuk Kembali Membahagiakanmu

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/SunnyVMD

Mengutip buku Men Are from Mars and Women Are from Venus, "Pria dan wanita lazimnya bertengkar mengenai uang, seks, keputusan, jadwal, nilai-nilai, mendidik anak, dan tanggung jawab-tanggung jawab rumah tangga. Tapi pembicaraan dan perundingan-perundingan ini bisa berubah menjadi pertengkaran menyakitkan karena satu alasan—kita tidak merasa dicintai." Kalau dia masih mencintaimu, dia akan berusaha untuk kembali membuatmu bahagia. Setidaknya dia sudah menunjukkan upaya untuk kembali terhubung denganmu dan memperbaiki keadaan yang ada.

 

 

3 dari 6 halaman

2. Dia Menyampaikan Maaf

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/akimoto

Ada kata "maaf" yang ia sampaikan padamu. Meskipun mungkin dia tak sepenuhnya salah, tetapi dia menunjukkan iktikad baik untuk mempertahankan hubungan yang ada. Kalaupun memang kamu yang salah, dia pun berusaha untuk menguraikan persoalan yang ada untuk dihadapi dan diatasi bersama. Ada sikap gentleman dari caranya menyampaikan maaf demi kebaikan bersama.

 

 

4 dari 6 halaman

3. Dia Bisa Diajak Bicara Baik-Baik

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/MongMe

Komunikasi yang baik menjadi kunci penting hubungan yang langgeng dan harmonis. Kalau dia malah terus menerus menutup diri atau menarik diri, persoalan yang ada tak akan mendapatkan jalan keluar terbaik. Saat dia masih mencintaimu dengan tulus, dia akan mau membuka dirinya untuk diajak bicara kembali. Cinta yang tulus bisa tampak dari kesungguhan dalam menjaga dan memperkuat komunikasi dua arah.

 

 

5 dari 6 halaman

4. Dia Tidak Melakukan Tindak Kekerasan

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/SunnyVMD

Pertengkaran memang bisa membuat emosi memuncak. Kalau tidak ada kontrol diri yang baik, sebuah pertengkaran bisa membuat seseorang melakukan tindak kekerasan baik secara verbal maupun fisik. Selama dia tak melakukan tindak kekerasan padamu, maka masih ada cinta tulus yang masih ia jaga dan pertahankan. Caranya meregulasi emosinya dan mengontrol diri membuktikan dia juga sedang berproses untuk menjadi pribadi yang lebih baik dalam hubungan yang dijalani.

 

 

6 dari 6 halaman

5. Dia Melihat Sisi Baik dari Keadaan yang Ada

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/SunnyVMD

Saat dia masih mencintaimu, dia akan berusaha untuk mengajakmu melihat sisi baik dari situasi atau keadaan yang ada. Dia tidak bersikap sinis atau merasa paling hebat. Melainkan dengan sikap rendah hati, dia mengajakmu untuk melihat sisi baik dari masalah yang sedang dihadapi. Pertengkaran yang terjadi pun tak akan menjadi mimpi buruk selama bisa disikapi dengan kepala jernih.

Semoga pasanganmu masih bisa menjadi pasangan yang baik dan bertanggung jawab, ya. Sehingga hubungan yang sedang dijalin saat ini bisa makin langgeng dan harmonis.