Tips Perawatan Kulit Kering dan Dehidrasi di Malam Hari, biar Tetap Glowing Selama Puasa

Wuri Anggarini diperbarui 27 Mar 2023, 15:47 WIB

Fimela.com, Jakarta Bagi pemilik kulit kering dan dehidrasi, momen puasa bisa jadi salah satu tantangan tersendiri. Selama berpuasa, rentan membuat tubuh dehidrasi yang juga mempengaruhi kondisi kulit jadi super kering, kasar, bahkan nggak jarang mengelupas. Kulit yang dehidrasi juga bisa bikin penampilan jadi terlihat kusam.

Sering mengalami dilema tersebut, Sahabat Fimela? Rutinitas perawatan kulit yang tepat jadi kunci penampilan tetap prima. Nah, bagi pemilik kulit kering dan dehidrasi, beberapa ritual di malam hari ini bisa membantu kulit tetap glowing selama berpuasa. Apa saja?

2 dari 6 halaman

Awali dengan Pembersih Wajah yang Nggak Bikin Kulit Kering

(c) Shutterstock

Ini dia salah satu kesalahan sepele, tapi sangat berpengaruh bagi pemilik kulit kering dan dehidrasi. Coba perhatikan produk pembersih wajah yang digunakan. Salah pilih kandungan yang bikin kulit kering, bisa membuat kondisinya semakin parah karena dapat mengikis kelembapan alami kulit.

Jadi, perhatikan dengan baik produk pembersih yang digunakan sehari-hari. Bagi pemilik kulit kering dan dehidrasi, oil-based product disarankan karena kandungan minyak alami di dalamnya dapat menjaga kulit agar tetap lembap.

3 dari 6 halaman

Gunakan Hydrating Serum

(c) Shutterstock

Serum menjadi salah satu produk perawatan kulit yang direkomendasikan untuk tetap dipakai saat malam hari. Khusus pemilik kulit kering dan dehidrasi, pilih jenis hydrating serum yang mengandung humectant, untuk menghidrasi kulit secara mendalam dan membuat kulit terasa lebih lembut.

Salah satu rekomendasi formula penting dalam hydrating serum adalah hyaluronic acid. Formulanya dapat menyerap secara maksimal ke dalam lapisan kulit untuk menjaga kelembapannya, membuat kulit tetap terhidrasi dan lebih terlihat radiant.

4 dari 6 halaman

Jangan Remehkan Penggunaan Night Cream

(c) Shutterstock

Sudah menggunakan serum, perlukah memakai night cream? Jelas perlu dong, terlebih untuk pemilik kulit kering dan dehidrasi. Night cream merupakan produk moisturizer atau pelembap yang didesain khusus untuk malam hari. Bedanya, formula night cream sedikit lebih rich karena bertujuan untuk hidrasi sepanjang malam.

Pilih kandungan night cream yang memang diperlukan untuk merawat kulit kering dan dehidrasi di maalm hari, seperti asam lemak Omega 3 yang dapat melindungi skin barrier dan membuat kulit terlihat plumpy.

5 dari 6 halaman

Gunakan Face Oil

(c) Shutterstock

Untuk menjaga kelembapan kulit secara ekstra, face oil bisa jadi pilihan untuk merawat kulit selama malam hari, terlebih bagi pemilik kulit kering dan dehidrasi. Gunakan beberapa tetes face oil pada wajah setelah menggunakan serum dan moisturizer. Pijat secara perlahan untuk merangsang sirkulasi darah sekaligus memberikan efek relaksasi.

Beberapa jenis kandungan minyak alami yang direkomendasikan antara lain lavender yang memiliki aroma untuk relaksasi serta primrose oil dan squalane yang kandungannya mampu memperbaiki jaringan kulit yang rusak.

6 dari 6 halaman

Jangan Lupakan Area Mata

(c) Shutterstock

Selama berpuasa, kulit di sekitar mata rentan banget mengalami masalah kering dan kusam. Nggak jarang juga muncul mata panda karena jadwal tidur yang terganggu momen sahur. Nah, jangan lupa lakukan perawatan dengan produk yang tepat untuk meminimalisir hal tersebut.

Lakukan perawatan area mata dengan mengaplikasikan eye cream yang bekerja untuk melembapkan kulit di bagian tersebut. Pastikan kandungan eye cream yang dipilih dapat mencegah lingkaran hitam di sekitar mata sekaligus kantung mata membesar yang mengganggu penampilan.

Itu tadi beberapa perawatan kulit kering dan dehidrasi yang bisa dilakukan di malam hari, demi kulit yang tetap glowing selama berpuasa. Pastikan pilih juga produk yang tepat dan lakukan perawatan secara rutin ya, Sahabat Fimela!