5 Hal Kecil Romantis Bikin Pernikahan Makin Langgeng dan Bahagia

Mimi Rohmitriasih diperbarui 18 Mar 2023, 08:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Siapa yang tak ingin memiliki pernikahan langgeng serta bahagia? Bisa dipastikan bahwa semua orang menginginkan pernikahannya bahagia. Setiap orang juga menginginkan pernikahan yang penuh cinta, kasih sayang dan warna indah di dalamnya. 

Ada banyak hal yang bisa bikin pernikahan terasa makin langgeng dan bahagia. Hal-hal ini justru hal kecil yang mungkin sering kita lakukan namun sangat jarang untuk kita sadari. Tak perlu hal mewah untuk meningkatkan kebahagiaan dalam pernikahan. Sekian hal kecil yang romantis, bisa menguatkan ikatan cinta di antara suami dan istri. Apa saja hal kecil tersebut?

2 dari 6 halaman

Cium Kening

ilustrasi pasangan cinta/Sumala Chidchoi/Shutterstock

Hal kecil pertama yang bikin pernikahan makin langgeng dan bahagia adalah cium kening dari suami untuk istri. Saat suami rajin mencium kening istri, ini bisa membuat istri makin dicintai. Ini membangun ikatan cinta yang lebih kuat dan tulus di antara suami maupun istri. Cium kening adalah hal kecil romantis yang bikin pernikahan terasa makin manis.

3 dari 6 halaman

Bergandengan Tangan

Ilustrasi pasangan cinta, romantis, bahagia. (Image by senivpetro on Freepik)

Mungkin tak banyak dari kita yang menyadari manfaat dari gandengan tangan bersama pasangan. Namun jangan salah Sahabat Fimela, gandengan tangan adalah hal kecil namun begitu romantis dan menyenangkan. 

Gandengan tangan bersama suami saat jalan bersama atau sekedar nonton tv bersama, ini bisa menguatkan hubungan pernikahan. Ini juga menunjukkan suami begitu melindungi dan menyayangi istrinya. Ini menandakan sang istri setia dan tulus dalam mendampingi suami.

4 dari 6 halaman

Bersentuhan Kaki Saat Tidur

ilustrasi/copyright unsplash.com/HOP DESIGN

Hal kecil selanjutnya yang bikin pernikahan langgeng dan bahagia adalah bersentuhan kaki saat tidur. Ini membantu keharmonisan dalam rumah tangga. Disadari atau tidak, ini merupakan momen romantis yang juga lucu dan menggemaskan. Banyak pasangan yang merasa nyaman saling bersentuhan kaki saat tidur, terlebih saat mereka tidur bersama anak-anak.

5 dari 6 halaman

Saling Bantu Menyelesaikan Pekerjaan

Ilustrasi saling membantu antara suami dan istri/Shutterstock-Prostock-studio.

Hal kecil lain yang bisa bikin pernikahan makin langgeng dan bahagia adalah, suami istri saling bantu menyelesaikan pekerjaan satu sama lain. Suami yang rajin bantu istri menyiram tanaman, menyapu, mengepel dan merawat buah hati, akan membuat hati istri makin bahagia. 

Begitu pun saat istri peka kapan harus membuatkan camilan, kopi atau teh panas, menyimpan dengan baik barang suami dan mengambilkan beberapa hal yang dibutuhkan suami. Ini akan membuat perasaan suami sangat bersyukur atas apa yang ia miliki selama ini.

6 dari 6 halaman

Berpelukan Saat Tidur

ilustrasi/copyright unsplash.com/Toa Heftiba

Pasangan yang suka berpelukan saat tidur, juga bikin pernikahan makin romantis. Ini juga bikin pernikahan makin bahagia, ikatan antara suami istri makin kuat dan manis. Pelukan tak hanya menimbulkan rasa bahagia dan cinta, ini juga ampuh menyembuhkan luka, perasaan kecewa serta lelah setelah seharian bekerja atau beraktivitas. Pelukan juga bisa menguatkan semangat kedua pasangan agar memiliki hidup lebih baik ke depannya. 

Itulah sekian hal kecil romantis yang bisa bikin pernikahan makin langgeng serta bahagia. Hal kecil lain yang juga romantis adalah sesekali makan sepiring berdua, saling bercanda bersama hingga tidur di bawah satu selimut yang sama. Semoga informasi ini bermanfaat.