Fimela.com, Jakarta Kelahiran buah hati adalah salah satu momen yang ditunggu-tunggu oleh seluruh keluarga, terlebih jika yang dinanti adalah lahirnya anak pertama. Akan jadi pengalaman membahagiakan sekaligus mendebarkan dalam penantian tersebut, seperti yang sedang dirasakan oleh Alvin Faiz dan sang istri, Henny Rahman.
Setelah resmi berpisah dari Larissa Chou pada 2021 lalu, anak mendiang Ustadz Arifin Ilham tersebut menikahi perempuan bernama Henny Rahman. Meski sempat menuai komentar pedas warganet, keduanya tak ambil pusing dan fokus dengan kehamilan Henny Rahman serta memilih diam tak menanggapi segala komentar yang menyudutkan keluarga mereka. Hingga pada hari ini, Alvin mengumumkan bahwa Henny telah melahirkan bayi laki-laki dengan proses persalinan normal.
"Alhamdulillah telah lahir anak kami dengan selamat dan sehat secara normal, Yang bernama: Muhammad Mikail Faiz Alhaliem," begitu bunyi tulisan Alvin Faiz yang diunggah dalam akun Instagram pribadinya, alvin_411 pada Kamis (9/3) hari ini.
What's On Fimela
powered by
Anak Laki-Laki Ketiga
Lahir pada Kamis dini hari, Muhammad Mikail Faiz Alhaliem sejatinya adalaha anak laki-laki ketiga dalam rumah tangga Alvin dan Henny mengingat keduanya sama-sama memiliki satu anak laki-laki dari pernikahan dengan pasangan sebelumnya. Dimulai dari yang paling besar, Muhammad Yusuf putra Alvin dengan Larissa Chou yang lahir pada 2017 lalu. Kemudian Henny Rahman juga memiliki seorang putra bernama Muhammad Zayn El Barack yang lahir tahun 2019 silam.
Meski demikian sejak jauh-jauh hari Alvin selalu menuturkan bahwa ia tak akan memperlakukan semua anaknya dengan berbeda-beda. Menurutnya seorang anak adalah buah hati dan amanah dari Tuhan yang wajib ia rawat dan didik dengan sepenuh hati. Pria yang tahunn ini genap berusia 24 tahun tersebut juga berjanji tidak akan lupa dan menelantarkan Yusuf seperti yang beberapa waktu lalu heboh diperbincangkan warganet.
Banjir Ucapan dari Warganet
Mengetahui momen bahagia ini, warganet langsung memenuhi kolom komentar unggahan Instagram Alvin dengan beragam ucapan selamat dan juga doa. Beruntungnya sama sekali tidak ada yang mengungkit tentang perpisahan maupun pemberitaan lain yang sempat menghantam keluarga Alvin Faiz. Justru kebanyakan dari mereka berharap agar Mikail dapat meneruskan dakwah kakeknya, alm. Ustad Arifin Ilham.
Seperti yang terlihat dari salah satu akun warganet yang memberi komentar "masyaAllah Tabarakallah, semoga jadi anak Sholeh dan bisa menjadi penerus dakwah kakeknya aamiin," ujar akun @ri4anj yang kemudian ramai ditanggapi dengan komentar bernada serupa. Bahkan ada satu yang menarik kala warganet menemukan kesamaan tanggal lahir Yusuf dan Mikail yang sama-sama jatuh pada tanggal 9, hanya saja Yusuf lahir di bulan Juni.