Fimela.com, Jakarta Belang merupakan salah satu permasalahan kulit yang kerap dialami oleh sebagian orang. Kulit belang disebabkan oleh paparan sinar matahari yang membunuh lapisan atas permukaan kulit dan DNA yang membuat warna kulit menjadi berubah. Waktu untuk menghilangkan belang sendiri tergantung pada berapa lama kulit terpapar sinar matahari. Jika sedikit terpapar sinar matahari, belang dapat pulih hanya dalam 2-3 hari. Sedangkan jika terlalu lama terpapar sinar matahari, membutuhkan waktu hingga 2 minggu atau lebih untuk pulih.
Belang dapat terjadi di seluruh area kulit, tergantung pada paparan sinar matahari yang mengenainya. Salah satu area belang yang sangat mengganggu yaitu pada wajah. Terdapat beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mempercepat proses pemulihan wajah yang belang. Ikuti cara berikut ini.
What's On Fimela
powered by
Gunakan Skincare untuk Mencerahkan Kulit
Cara cepat yang harus dilakukan untuk mengatasi kulit wajah yang belang yaitu dengan menggunakan skincare. Pilih skincare yang kandungannya berfungsi untuk mencerahkan kulit wajah seperti vitamin C, azelaic acid, mineral clay, alpha arbutin, kojic acid, atau licorice extract. Kandungan tersebut dapat membantu proses regenerasi sel kulit dan memperlambat produksi melanin yang membuat kulit gelap tersamarkan. Gunakan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang cepat dan maksimal.
Gunakan Sunscreen
Setelah menggunakan skincare, lindungi wajah dari paparah sinar matahari dengan menggunakan sunscreen. Gunakan sunscreen yang minimal mengandung SPF 30 untuk melindungi kulit dari sinar UV B yang dapat membuat kulit terbakar. Aplikasikan ulang sunscreen setiap 2 jam saat berada di luar maupun di dalam ruangan, karena sinar UV dapat menembus kaca jendela.
Gunakan Retinoid
Permasalaan kulit yang belang dapat diatasi dengan menggunakan retinoid. Retinoid berfungsi untuk mempercepat proses regenerasi sel kulit yang membuat kulit akan tampak lebih cerah dan kulit belang dapat tersamarkan.
Rutin Eksfoliasi
Faktor lain penyebab belang yaitu kulit yang kusam. Kulit kusam dapat diatasi dengan rutin melakukan ekfoliasi dengan menggunakan eksfoliator seperti Alpha Hydroxy Acid (AHA) yang mengandung glycolic acid dan lactic acid.
Gunakan Topi, Masker, dan Kacamata HItam
Tidak hanya melakukan perlindungan dengan chemical, kita juga harus melindungi kulit dengan beberapa barang, seperti topi, masker, dan kacamata hitam. Barang ini dapat melindungi wajah dari paparan sinar matahari langsung saat sedang beraktivitas di luar ruangan.
Nah, demikian cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan kulit yang belang secara efektif dan dengan waktu yang cepat. Lakukan cara-cara tersebut secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Semoga informasi di atas dapat membantu.
Penulis: Audi Regita Salsabila