Fimela.com, Jakarta Rangkaian penting yang pertama dilakukan dalam step makeup adalah base. Jika base foundation dipilih dengan tepat, maka makeup akan terlihat cantik dan tahan lama. Namun, jika salah memilih warna atau tesktur foundation yang tidak tepat, maka akan membuat wajah menjadi abu-abu dan terlihat kusam.
Tidak mudah untuk memilih base complexion yang tepat sesuai kebutuhan wajah. Ditambah dengan banyak nya ragam merek, formula, dan produk di pasaran. Bagaimana cara memilih base complexion yang tepat agar tidak terlihat abu-abu?. Ada beberapa tips mudah untuk membantu memudahkan dalam pemilihan base makeup.
What's On Fimela
powered by
Kenali jenis permasalahan kulit wajah
Jenis kulit menjadi faktor penting dalam memilih hasil akhir makeup. Ada 3 jenis kulit utama, yaitu kering, berminyak, dan kombinasi. Selain itu juga ada beberapa kondisi lainnya seperti berjerawat dan sensitif. Sebelum memilih foundation, identifikasi kulit wajah terlebih dahulu masuk ke tipe jenis apa. Contohnya jika wajah terasa sangat kering dan kelihatan kusam berkerut, maka jenis ini adalah kering.
Tentukan undertone wajah
Menentukan apakah memiliki warm, cool, atau neutral undertone adalah kunci untuk memilih warna base terbaik yang cocok dengan kulit, sehingga tidak akan terlihat terlalu kuning atau abu-abu yang tidak wajar. Cool undertone dapat terlihat pada kulit wajah yang pucat serta ada rona pink alami. Warm undertone cenderung lebih kuning dan sawo matang. Neutral undertone merupakan gabungan antara cool dan warm sehingga cocok ke dua tipe tersebut.
Pilih shade warna yang cocok
Cobalah untuk mengoleskan sedikit produk foundation ke wajah dengan mengusap nya satu kali. Biarkan selama beberapa menit untuk melihat apakah warnanya akan oksidasi atau dapat berubah selama beberapa jam. Hindari mencoba foundation pada bagian tubuh selain wajah karena kemungkinan warnanya akan berbeda. Penting untuk menguji base foundation dalam pencahayaan alami yang baik.
Sesuaikan kebutuhan tingkat coverage
Pertimbangkan kebutuhan seberapa tebal atau tipis tingkat coverage yang diinginkan. Sesuaikan dengan kebutuhan kulit, jika memiliki wajah acne prone, dapat memilih foundation dengan tipe high coverage sehingga akan menutupi jerawat tersebut dengan penuh. Namun, jika tidak ingin merasa terlalu tebal dan ingin terlihat natural, pilihlah foundation dengan tingkat coverage yang lebih tipis agar terlihat seperti skin like.
Rangkaian Dior Forever
Rekomendasi foundation yang tepat untuk semua jenis kulit dengan hasil sempurna membuat tampilan makeup menjadi flawless. Dior Forever Skin Glow cocok untuk kulit kering yang dapat memberikan hidrasi dan kulit bercahaya selama 24 jam. Dior Forever untuk hasil matte seharian tanpa transfer cocok untuk kulit berminyak.
Miliki kulit cerah, halus, dan warna merata dengan Dior Forever Skin Glow Foundation yang dilengkapi dengan efek "waterlocking”. Dior Forever adalah Foundation pertama yang menawarkan perlindungan tiga kali lipat terhadap kulit kusam karena paparan sinar UV. Dior Forever Skin Glow dan Dior Forever menyediakan masing-masing 15 pilihan warna. 100% wanita menemukan warna mereka dengan sempurna yang akan bertahan selama 24 jam.
Untuk melengkapi rangkaian Dior Forever, Forever Skin Correct Concealer hadir dengan coverage tinggi. Tersedia dalam 7 warna berdasarkan rangkaian Dior Forever Foundation, menyatu dengan sempurna untuk semua warna kulit dan tahan sepanjang hari.
Gunakan primer untuk mendapatkan hasil yang sempurna
Primer Dior Forever Veil berguna untuk menutupi, menghaluskan tekstur pori-pori, garis halus, dan memberikan efek blur. Berfokus pada perawatan kulit bunga, Iris extract untuk menenangkan peradangan kulit, Wild pansy extract untuk mengatur sirkulasi air, dan Red hibiscus extract yang mengandung AHA untuk membantu merangsang regenerasi sel.
Primer Dior Forever Glow Veil menggabungkan kilauan dan kelembapan selama 24 jam. Mengandung bahan tahan air dan minyak, serta bahan alami Hyaluronic Acid untuk berikan efek kelembapan tinggi dan bercahaya seperti kulit sehat.
Untuk melindungi kulit dari sinar matahari, Dior Forever Glow Veil diformulasikan dengan anti-UV SPF PA 20++. Primer Dior Forever Velvet Veil memiliki tekstur yang ringan menyatu dengan kulit dan wajah terasa kenyal. Makeup dengan hasil akhir matte dan bebas kilauan.
* Penulis: Balqis Dhia.
#Breaking Boundaries