Fimela.com, Jakarta Jengkol bisa diolah jadi ragam sajian sedap dan lezat. Agar rasa masakan jadi makin enak, jengkol perlu direbus dulu agar tidak bau. Proses perebusan agar jengkol tidak bau pun cukup mudah.
Kali ini, Fimela punya empat tips dan cara yang bisa dicoba untuk merebus jengkol agar tidak bau. Cara-cara ini pun pakai bahan-bahan yang sederhana dan mudah didapat. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.
What's On Fimela
powered by
1. Rebus dengan Lengkuas dan Daun Jambu Biji
Rebus jengkol dengan air yang diberi lengkuas yang sudah digeprek dan daun jambu biji. Jengkol perlu direndam semalamam lebih dulu sebelum direbus. Setelah direndam semalaman, keesokannya jengkol bisa langsung direbus selama sekitar satu jam hingga kulit jengkol mengelupas. Kemudian, jengkol rebus dicuci, lalu direndam lagi semalaman. Lalu, ulangi proses perebusan dengan air baru hingga semua kulit jengkol terkelupas.
2. Rebus dengan Daun Salam
Sebelum dibumbui atau diolah, jengkol bisa dipipihkan terlebih dahulu. Lalu, direndam semalaman. Tujuannya agar nanti bumbu cepat meresap dan olahan jengkol bisa terasa lebih sedap. Jengkol yang sudah direndam semalaman bisa langsung direbus dengan daun salam agar tidak bau.
3. Rebus dengan Daun Jeruk
Daun jeruk juga bisa dipakai untuk menghilangkan bau tidak sedap pada jengkol. Hal ini karena daun jeruk memiliki aroma yang wangi dan bisa membuat rasa jengkol tidak pahit. Jadi, jengkol yang sudah direndam semalaman bisa langsung direbus dengan daun jeruk sampai kulitnya terkelupas.
4. Rebus Kembali setelah Digoreng
Cara ini juga cukup mudah. Jengkol yang sudah direndam semalaman bisa direbus hingga empuk. Kemudian, angkat dan tiriskan. Setelah itu jengkol rebus bisa digoreng sebentar. Setelah selesai digoreng, jengkol bisa direbus kembali dengan racikan bumbu lainnya.
Itu tadi empat tips dan cara merebus jengkol agar tidak bau yang mudah dicoba. Semoga tipsnya bermanfaat, ya.