Dituduh Operasi Hidung, Begini Reaksi Syahnaz

Musa Ade diperbarui 03 Mar 2023, 19:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Belakangan ini, adik Raffi Ahmad, Syahnaz Sadiqah jadi pusat perbincangan publik. Pasalnya Syahnaz dirumorkan operasi plastik setelah ia mengunggah foto selfie di media sosial.

Terkait rumor tersebut, kakak dari Syahnza, Nisya Ahmad pun berkomentar. Ia menepis isu yang menyebut jika Syahnaz melakukan operasi plastik.

"Iya ini bener kemarin pas aku baca lihat-lihat kan di Instagram gitu kan ada berita ini ngakak langsung. Aku capture aku kirim ke Nanas (Syanaz) 'Nas whahaha'. 'Eh gila ya orang ya' kata dia 'Orang cuman foto beda angle doang' kata dia gitu hahah ngakak," ujar kakak Syahnaz Sadiqah, Nisya ketika jadi bintang tamu di Rumpi Trans TV.

2 dari 3 halaman

Angle

Mereka melihat perubahan yang cukup signifikan di bagian hidung. Tak sedikit yang menduga Syahnaz melakukan operasi hidung. [Instagram @syahnazs]

Nisya meyakini jika wajah Syahnaz tampak berbeda lantaran faktor angle. Apalagi netizen membandingkan wajah Syahnaz terbaru dengan foto pasca melahirkan.

"Mungkin karena angle aja salah satunya. Terus ada yang bandingin before after kan fotonya fotonya terus before-nya itu pas dia baru lahiran. Jadi 'nih gak afdol banget before-nya pas lagi baru lahiran' yang masih bengep gitu mukanya hahaha," jelas Nisya.

3 dari 3 halaman

Kurus

Apalagi dilihat dari samping, bentuk hidungnya agak berbeda dari yang dulu. Meski ada yang merasa lebih cantik dulu, beberapa netter merasa Syahnaz tetap cantik dan berhak melakukan apa yang ia suka. [Instagram @syahnazs]

Nisya juga menyebut jika kini Syahnaz lebih kurus. Tak ayal hal tersebut membuat netizen melihat penampilan Syahnaz tampak berbeda.

"Kayaknya sih kalau sekarang dia emang kurusan. Dia sekarang turun berapa kilo ya, dia bilang tiga apa empat kilo tambah kurus dari aku terakhir ketemu karena kan dia udah mulai syuting lagi. Hidung sama hahaha," ungkapnya.

Tag Terkait