Fimela.com, Jakarta Mimpi Raisa Andriana untuk menggelar konser tunggal di GBK akhirnya terwujud. Ia dan seluruh tim yang mendukung memberi pengalaman yang berkesan bagi YourRaisa dan para penikmat musik Tanah Air.
Kesuksesan Raisa ini tentunya tak lepas dari dukungan orang tua. Salah satu supporter terbesar adalah sang ibu, yang tak henti memanjatkan doa untuk kelancaran konser yang berlangsung 25 Februari 2023 kemarin.
Hal itu diungkap oleh Rinaldi Nurpratama, kakak kandung Raisa di unggahan Instagram belum lama ini. Rinaldi menunjukkan momen-momen ketika sang ibu datang ke venue megah tersebut.
Doa paling khidmat dipanjatkan ibu Raisa, Ria Mariaty terkait cuaca. Ia memohon agar air dari langit tidak turun atau tertunda dulu di area konser.
Doa Mujarab
Rinaldy menampilkan video di mana sang ibu tampak menatap langit dan terus berdzikir. Saat bulan dan bintang terlihat jelas di langit, ia merasa lega karena pertanda hujan belum akan turun.
"Baru diceritain ibu, kalau selama masuk GBK ibu terus berdzikir sembari melihat ke langit, ibu sangat tahu hujan itu adalah sebuah keberkahan, namun malam itu doa ibu kepada Allah “Yaaa Allah, jika ini memang sudah kau tuliskan untuk menjadi rezeki anakku, hamba mohon tangguhkan sejenak hujannya,” tulis Rinaldi di caption unggahannya (28/2/2023).
"Terus berulang sampai terlihat sedikit cahaya bulan sampai jelas sekali bulan menerangi langit dan bintang mulai bermunculan, di situlah ibu mulai menangis lega dan mulai menikmati show yaya," tambahnya.
Momen Haru
Di cuplikan video juga terdapat momen haru saat Raisa akhirnya merampungkan konser tanpa cela. Ia sudah memberikan yang terbaik, dan sang ibu menyambutnya dengan pelukan hangat. Ia juga mencium sang putri yang terlihat cantik malam itu.
Netter ikut bahagia dan tersentuh menyaksikan cerita Rinaldi. Momen tersebut menjadi bukti jika doa ibu adalah salah satu permohonan paling mujarab.
"Salah satu bukti...kalo Doa ibu itu emang tembusnya sampe kelangit," komentar salah satu netter. "Pantesan kemarin heran bgt pas acara mulai smp slesai ga ada hujan sama sekali..smp blg klo hujan gmn ya kasian raissa kehujanan penonton dibawah jg!!padahal sebelum acara hujan sesudah acara hujan dan cuaca lg hujan hujan hujan terus...ternyata ada DOA IBU ❤️," sahut lainnya.