Plaza Indonesia Rayakan Hari Jadi ke 33, Perkenalkan Dian Sastro dan Reza Rahadian sebagai Muse 2023

Annissa Wulan diperbarui 28 Feb 2023, 07:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Plaza Indonesia baru saja merayakan hari jadinya yang ke 33 tahun. Sejak hadir di tahun 1990 sebagai pionir dalam industri ritel dan gaya hidup prestisius, Plaza Indonesia tidak hanya memberikan layanan terbaik, tapi juga nilai lebih bagi masyarakat urban di Jakarta.

Merayakan anniversary yang ke 33 ini, Plaza Indonesia sekaligus memperkenalkan Plaza Indonesia Muse 2023; Dian Sastro dan Reza Rahadian. Reza Rahadian dan Dian Sastro dianggap memiliki karakter yang sama dengan Plaza Indonesia, yaitu selalu berusaha menjadi yang terbaik.

"Terima kasih atas kesempatan untuk memilih saya menjadi Plaza Indonesia Muse 2023. Bersama Plaza Indonesia, saya ingin menyebarkan pesan bahwa setiap hari adalah anugerah, di mana kita bisa mengekspresikan diri dan jangan takut mencoba hal baru di luar zona nyaman," ungkap Reza Rahadian di acara press conference yang dihadiri FIMELA.

"Saya juga senang dan bangga sekali bisa diberi kepercayaan untuk menjadi bagian dari Plaza Indonesia. Saya harap bisa terus menjalin kolaborasi dan menghadirkan program baru yang menarik, bermanfaat, dan relevan untuk banyak orang," timpal Dian Sastro.

 

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Anniversary ke 33 Plaza Indonesia

Anniversary ke 33 Plaza Indonesia. Foto: Document/Plaza Indonesia.

Tidak berhenti di situ, Plaza Indonesia juga menghadirkan berbagai program menarik, spesial di hari jadinya, selama bulan Maret ini, seperti program kolaborasi yang berdampak, fashion events, program belanja, hingga pameran seni. Dengan konsep baru, yaitu fashion block party, perayaan anniversary Plaza Indonesia di tahun ini bisa lebih terasa di setiap sudut mall dan bisa dinikmati langsung oleh pengunjung yang hadir.

Plaza Indonesia mengkolaborasikan fashion, art, music, dan party di setiap koridor mall. Lebih jauh lagi, Plaza Indonesia juga terus merealisasikan komitmennya untuk memenuhi kebutuhan sosial dan pendidikan, dengan kembali bekerja bersama Yayasan Happy Hearts Indonesia.

Plaza Indonesia dan Yayasan Happy Hearts Indonesia membangun sekolah ke 13 atas nama Plaza Indonesia, bertepatan dengan hari jadi ke 33 ini. Hal ini dilakukan lewat Charity Dinner yang akan diselenggarakan pada 8 Maret 2023 mendatang, dengan menu hasil kolaborasi bersama 4 chef, yaitu William Wongso, Gilles Marx, Yvonne Yuen, dan Markus Zuck dari Grand Hyatt Jakarta.

Tiket untuk acara ini dijual dengan harga Rp3.000.000 per paket dan ada juga charity auction, silent auction, dan penggalangan dana lain untuk membangun lebih banyak sekolah. Plaza Indonesia juga mendukung insan kreatif lewat kolaborasi The CourtArt Gallery bersama 3 seniman muda kontemporer, yaitu Aharimu, Rebellionik, dan PhilipponkXStudio Raga Selamanya, yang masing-masing akan menghasilkan 3 karya untuk instalasi di Main Atrium Plaza Indonesia Level 1.

Plaza Indonesia juga menghadirkan art exhibition oleh Talenta Gallery berjudul ExposerArt yang tersebar di berbagai sudut Plaza Indonesia lantai 1-4 dan Solo Exhibition by Ferdy Thaeras bertajuk 'Spring Equinox.'

3 dari 3 halaman

Berbagai program menarik di perayaan anniversary ke 33 Plaza Indonesia yang patut dinanti

Anniversary ke 33 Plaza Indonesia. Foto: Document/Plaza Indonesia.

1. Plaza Indonesia Fashion Block Party

Kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung beragam brand yang ada di Plaza Indonesia dan perkembangan industri fashion, Plaza Indonesia menggelar Plaza Indonesia Fashion & Block Party pada 8-17 Maret 2023 untuk men & women dan pada 11 Maret untuk kids yang berlokasi di Plaza Indonesia Level 1-4. Akan ada koleksi dari lebih dari 30 brand internasional dan lokal.

2. 33rd Anniversary Rewards

Plaza Indonesia juga memberikan voucher Rp300.000-Rp3.000.000 untuk 33 pelanggan per hari di tanggal-tanggal tertentu. Shopping rewards ini juga tersedia untuk para pelanggan yang belanja Rp3.300.000, berkesempatan untuk mendapatkan exclusive twilly bagi 33 pelanggan setiap harinya, dan mystery gift dari Forest untuk 3 orang per harinya.

3. 33rd Anniversary Late Night Shopping 3X Points

Di tanggal 3-5 Maret, Plaza Indonesia menghadirkan Late Night Shopping 3X poin.

4. +456 Promo

Bagi pengunjung yang berbelanja di Level 4-6, termasuk bagi non-member. Hanya dengan mengumpulkan 4 struk pembelanjaan yang masing-masing bernilai minimal Rp100.000 (termasuk minimal 1 struk F&B) dengan nilai total minimal Rp450.000, pengunjung berkesempatan mendapatkan voucher Rp100.000.

5. Digital Campaign

Plaza Indonesia juga menghadirkan digital campaign Electric Youth (33 under 33), berupa konten video yang menampilkan 33 anak muda berprestasi dan penuh inspirasi. Mereka adalah rising stars di dunia fashion, film, art, music, finance, media, sport, business, teknologi, education, environment, sampai humanity.