Fimela.com, Jakarta Fimelahood sebagai komunitas berkumpulnya Sahabat Fimela kembali menggelar aktivitas menarik, pada Minggu (26/2/2023) di Zoomoov, Mall Kelapa Gading, Jakarta.
Kali ini Fimelahood seru-seruan bareng Kinder Joy, dengan 80 peserta yang terdiri dari ibu dan anak. Mereka mengikut serangkaikan aktivitas yang dapat menjalin bonding atau kedekatan antara orangtua dan anak.
Mengusung tema Kinder Joy Natoons Joyful Jungle with Fimelahood, acara dimulai dengan makan siang. Setelah itu, acara pun dibuka oleh Juliana selaku perwakilan Kinder Joy.
Dalam sambutannya, Juliana memperkenalkan produk terbaru Kinder Joy yang diberi nama Kinder Joy Natoons. Varian terbaru ini mengangkat tema jungle, dengan 12 mainan binatang yang bisa ditemukan di dalam telur Kinder Joy.
“Binatang tersebut mulai dari binatang Asia, Sabana Australia, hingga Afrika, seperti zebra, kuda, lumba-lumba, badak dan masih banyak lagi,” ujar Juliana dalam acara Kinder Joy Natoons Joyful Jungle with Fimelahood.
Juliana mengatakan edisi kali ini bertujuan mengedukasi orangtua dan anak-anak belajar mengenai binatang dengan cara yang menarik melalui permainan.
“Anak-anak bisa belajar tentang binatang melalui permainan fisik yang mirip dengan aslinya. Permainan ini juga diharapkan anak-anak lebih peduli terhadap lingkungan,” tambahnya.
Applaydu
Menariknya, Juliana mengatakan Natoons adalah koleksi mainan binatang yang dikembangkan oleh Kinder Joy. Dengan ini, anak dapat belajar dunia satwa melalui permainan fisik dan digital.
“Nanti anak bisa bermain dengan membuat perpustakaan satwa. Dan bisa mengetahui fakta-fakta mengenai binatang tersebut,” paparnya.
Caranya cukup mudah hanya perlu mendownload aplikasi Appalydu di Play Store atau App Store secara gratis. Nantinya si kecil diminta untuk mengisi nama hingga membuat karakter yang mirip dengan dirinya.
Acara berlanjut dengan dongeng hingga bermain
Setelah pemaparan tentang Kinder Joy Natoons, acara pun berlanjut dengan dongeng mengenai hutan dan binatang-bintang yang dibawakan dengen menarik oleh story teller Awam Prakoso yang juga Founder Kampung Dongeng. Anak-anak yang hadir pun sangat antusias mendengar cerita tersebut.
Mengenakan dresscode earth tone, anak-anak berserta orangtua diberikan sebuah cup cake dengan tema Jungle. Beberapa anak yang berulang tahun di bulan Februari pun diminta maju ke panggung untuk meniup lilin bersama-sama.
Acara pun ditutup dengan foto bersama, lalu bermain di Zoomoov sesuai dengan grup yang telah dibagikan seperti menggambar hingga mencoba Appalydu.