Fimela.com, Jakarta Seseorang tidak selalu langsung bertemu dengan jodohnya dalam menjalani hubungan cinta. Banyak yang justru harus bertemu dengan orang-orang yang salah dan memberi banyak pelajaran hidup. Terkadang ketidakcocokan inilah yang perlu kita perhatikan. Mengapa seseorang bisa menunjukkan sifat buruk, atau istilah umumnya saat ini adalah red flags? Dan apa yang menurut kita menjadi red flags dalam hubungan cinta. Ternyata itu bisa ditebak dari zodiak. Ini sifat red flag yang dimiliki setiap zodiak dalam hubungan cinta.
1. Aries
Arogansi. Kesombongan adalah red flag yang ditunjukkan zodiak Aries dalam hubungan cinta. Banyak orang jatuh cinta padanya namun keangkuhan dan egonya yang tinggi selalu menimbulkan masalah.
2. Taurus
Keras kepala. Red flag paling sering ditunjukkan Taurus adalah keras kepala. Ia ingin menang sendiri dan bisa begitu menuntut pasangan mengikuti aturannya. Ini bisa membuat frustasi dalam hubungan cinta.
3. Gemini
Kebosanan. Gemini sering menunjukkan sikap gampang bosan sebagai red flag dalam hubungan cinta. Karena itulah ia mudah mempermainkan hati orang lain dan susah berkomitmen.
4. Cancer
Gampang tersinggung. Moody dan sakit hati adalah red flag yang ditunjukkan zodiak Cancer dalam hubungan cinta. Ini gampang menyebabkan drama dan kesalahpahaman yang bikin stres.
5. Leo
Drama. Leo suka mempersulit dan mendramatisasi urusan yang sebenarnya bisa diselesaikan dengan cepat. Leo punya emosi fluktuatif, dengan ego dan keinginan menang sendiri. Itu red flag-nya.
6. Virgo
Suka mengkritik. Sikap sinis dan kritis adalag red flag utama yang dimiliki Virgo. Ia bisa dengan mudah dibenci karena sikapnya yang sok sempurna, padahal standarnya saja yang ketinggian.
7. Libra
Menghindar dari masalah. Red flag yang dutunjukkan Libra adalah tak mau menghadapi kenyataan. Bukannya menyelesaikan masalah, ia malah bersembunyi dan membenarkan emosinya sendiri.
8. Scorpio
Pendendam. Red flag sangat jelas dari Scorpio adalah pendedam. Ia tak mudah memaafkan, ketika merasa dikhianati, ia tak akan membuka jalan damai. Padahal bisa jadi karena sikap posesifnya.
9. Sagitarius
Takut komitmen. Sagitarius mudah mematahkan hati orang karena tak mau berkomitmen, Itu red flag terparah yang ia tunjukkan dalam hubungan cinta. Ia menawarkan petualangan tapi bukan komitmen.
10. Capricorn
Tidak memprioritaskan cinta. Red flag yang dimiliki Capricorn adalah menganggap cinta bisa disikapi dengan kompromi. Ia bisa menikah tanpa cinta, melainkan karena harta atau kebutuhan pribadinya.
11. Aquarius
Terlalu cuek. Kurang perhatian dan usaha mempertahankan cinta, itulah red flag Aquarius. Bahkan jika ia mencintai pasangannya, ia lebih suka menjaga harga dirinya ketimbang mengejar pasangan.
12. Pisces
Terlalu manja. Red flag yang ditunjukkan Pisces adalah terlalu bergantung pada pasangan, terlalu manja, clingy, dan mudah insecure. Melelahkah menghadapi sikap terlalu menuntut ini.
Kira-kira itukah red flag yang kamu miliki dalam hubungan cinta, Sahabat Fimela?
#Breaking Boundaries