6 Kebiasaan Kecil yang Bikin Kamu Dirindukan Banyak Orang

Febi Anindya Kirana diperbarui 11 Feb 2023, 13:31 WIB

Fimela.com, Jakarta Terkadang kita akan bertemu orang-orang yang mengagumkan di dunia ini karena mereka memiliki kebiasaan dan sifat unik yang membuatnya berbeda dari orang-orang pada umumnya. Tapi apa sebenarnya kebiasaan atau sifat yang membuat seseorang terlihat menarik dan bahkan dikangenin banyak orang? Mungkin sekian hal inilah yang mereka miliki.

2 dari 7 halaman

1. Suka memberi kejutan manis pada orang lain

ilustrasi Valentine/Ann Rodchua/Shutterstock

Orang-orang yang suka memberi kejutan berupa kado atau hadiah untuk merayakan hari spesial seseorang selalu diingat banyak orang. Orang ini dengan suka hati berbagi kebahagiaan, memberi selamat dan ikut bahagia atas kebahagiaan orang lain. Orang-orang seperti ini biasanya selalu dirindukan banyak orang karena kehadirannya memberikan energi positif untuk sekitarnya.

3 dari 7 halaman

2. Bilang 'tidak' jika tidak ingin

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/Mangostar

Penting sekali bersikap jujur, salah satunya adalah berkata 'tidak' ketika memang tidak menginginkan sesuatu. Jangan menjadi pasif agresif, iya-iya saja padahal ngedumel dalam hati, kemudian timbullah rasa kesal dan bahkan kebencian. Orang-orang lebih menghargai mereka yang jujur mengungkapkan isi hati dan pikiran dibanding yang selalu setuju dengan segala hal. Itu menendakan kamu memiliki prioritas dalam hidupmu dan menjadi dirimu sendiri.

4 dari 7 halaman

3. Berbuat baik pada orang tak dikenal

ilustrasi perempuan bahagia/Dean Drobot/Shutterstock

Sekadar melempar senyum saat berpapasan terkadang sudah mampu memberikan kehangatan pada hati orang lain. Apalagi jika kamu bisa bersikap baik pada orang yang tak kamu kenal. Misalnya membantu menahan pintu saat seseorang ingin lewat tapi punya banyak barang bawaan, mengingatkan mereka untuk tidak duduk di bangku karena basah kena hujan atau meminjami mukenah saat di musolah tak ada lagi mukenah yang bisa dipakai. Sikap sederhana tapi menunjukkan bahwa kamu peduli dengan sekitarmu. Orang seperti ini yang selalu dapat respect banyak orang.

5 dari 7 halaman

4. Kalem saat orang marah padamu

ilustrasi perempuan bahagia/Nitikan T/Shutterstock

Ada kalanya kamu marah dan menunjukkan emosi, ada kalanya juga kamu tidak harus menanggapi amarah dengan amarah. Orang yang menarik dan dihormati orang lain seringkali adalah yang berkepala dingin. Ia menjadi pihak yang tenang ketika orang lain terbakar amarah. Kamu berpikiran rasional, melihat apa yang bisa dilakukan selain ikutan marah. Mau dibawa santai, dimaklumi, atau justru diubah jadi hal yang menghibur. Terkadang itu hanya masalah miskomunikasi atau salah paham saja. Orang yang berani mengajak berdamai duluan biasanya yang paling dewasa.

6 dari 7 halaman

5. Ingin terus belajar hal baru

ilustrasi perempuan bahagia/copyright by paulaphoto (Shuttertsock)

Kamu menuliskan hal-hal apa yang ingin kamu lakukan hari ini atau besok. Apa yang ingin kamu pelajari atau jadikan hobi dalam 5-6 bulan ke depan atau apa yang ingin kamu capai dalam setahun ini. Kamu memiliki energi dan semangat untuk belajar hal baru, selalu ingin tahu dan memberikan perhatian terhadap sekitarmu. Orang yang mengagumkan, menarik dan banyak dirindukan adalah yang tahu bagaimana cara memanfaatkan waktu dengan baik dan menikmati hidupnya.

7 dari 7 halaman

6. Mengucap terima kasih

ilustrasi perempuan cantik/Morakot Kawinchan/Shutterstock

Memberikan apresiasi terhadap pertolongan orang lain itu penting. Itu menunjukkan bahwa kamu memiliki rasa sungkan karena merepotkan orang lain. Kamu mengucap terima kasih karena sudah dibantu dan diringankan bebannya. Terkadang yang dibutuhkan orang lain untuk bisa merasa bahagia adalah dihargai, jadi seperti halnya kamu mampu menghargai dirimu sendiri, belajarlah juga untuk menghargai orang lain.

Jadi jika kamu ingin tahu apakah kamu termasuk orang yang menarik dan dirindukan banyak orang, ceka apakah dirimu sudah memiliki semua hal di atas, Sahabat Fimela.

#Breaking Boundaries