5 Tips agar Brownies Kukus Lembut dan Tidak Eneg

Endah Wijayanti diperbarui 07 Feb 2023, 14:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Suka membuat kue sendiri di rumah? Atau sedang mencoba membuat kue brownies kukus yang empuk dan lembut? Membuat brownies kukus yang enak sebenarnya tidak terlalu sulit. Bagi yang masih ragu untuk mencoba membuatnya sendiri di rumah, berikut ini ada lima tips agar brownies kukus lembut yang bisa diperhatikan.

Dengan memperhatikan cara dan tips agar brownies kukus lembut berikut ini, kita bisa membuat kue yang terasa lebih spesial. Bahkan kue brownies kukus buatan sendiri bisa jadi kue favorit untuk teman ngeteh atau ngopi di rumah. Anak-anak pun juga pasti menyukainya.

 

 

2 dari 6 halaman

1. Gunakan Telur yang Berkualitas Bagus

Ilustrasi bolu brownies kukus./Copyright shutterstock.com/g/p3nnylan3

Bisa menggunakan telur ayam kampung atau telur ayam negeri yang berkualitas bagus. Pastikan kondisi telur masih benar-benar baik sebelum digunakan untuk membuat brownies. Karena kualitas telur bisa sangat mempengaruhi tekstur kue setelah dikukus.

 

 

3 dari 6 halaman

2. Pakai Coklat Batang yang Dilelehkan dengan Minyak

ilustrasi brownies pisang/unsplash

Untuk menghasilkan rasa kue brownies yang tidak eneg tapi masih terasa rasa coklatnya, gunakan coklat batang. Lelehkan coklat batang dengan minyak sayur sebelum dicampurkan dengan tepung terigu, coklat bubuk, dan baking powder. Sebenarnya pakai coklat bubuk saja sudah cukup, tapi kalau ingin rasa kue brownies lebih spesial bisa gunakan coklat batang juga.

 

 

4 dari 6 halaman

3. Gunakan Emulsifier

Ilustrasi brownies kukus./Copyright shutterstock.com/id/g/boejhaw

Secara umum di Indonesia ada tiga jenis cake emulsifier yang biasa digunakan dalam pembuatan kue, yaitu SP, ovalet, dan TBM. Saat membuat kue brownies kukus, kita bisa menggunakan emulsifier untuk menghasilkan tekstur yang lebih lembut. Biasanya untuk 90 gram tepung terigu, bisa pakai 1 sdt emulsifier.

 

 

5 dari 6 halaman

4. Kocok Telur, Emulsifier, Gula, dan Vanili Hingga Mengembang

ilustrasi brownies gulung/copyright by Tawan Ramtang (Shutterstock)

Telur, gula, emulsifier, dan vanili perlu dikocok lebih dulu sampai mengembang. Bisa menggunakan mixer atau whisk untuk mencampur semua bahan agar tercampur dan mengembang. Setelah mengembang, kocokan ini bisa dicampur dengan bahan tepung, coklat, dan lainnya.

 

 

6 dari 6 halaman

5. Panaskan Pengukus

ilustrasi bolu kukus milo/copyright by Irma Wiebe (Shuttertsock)

Pastikan panci pengukus atau kukusan dipanaskan lebih dulu. Usahakan air dalam kukusan sudah mendidih sebelum mengukus kue brownies. Kue brownies bisa dikukus dengan api sedang selama sekitar 25 menit. Lakukan tes tusuk untuk memastikan kue sudah matang sempurna sebelum diangkat dan dibiarkan dingin.

Itu tadi lima tips agar brownies kukus lembut yang bisa dicoba. Semoga informasinya bermanfaat dan selamat mencoba!