Pria dua orang itu membagikan momen saat ke sekolahan tersebut. Baim berniat membantu biaya anak-anak yang kurang mampu. "Kaget ketika saya mau bayar uang sekolah bagi org yg kurang mampu di SMP Islam Al Ihsan Pesangrahan." tulis Baim. [Instagram/baimwong]
Suami Paula Verhoeven itu kaget ketika ada guru yang mendatanginya dan melaporkan kondisi siswanya. "Tiba2 ada guru yg dateng ke saya dan bilang, "Ga cuma dia Mas Baim, banyak yg ga. bisa bayar sekolah."," lanjut Baim. [Instagram/baimwong]
Baim kaget karena total yang belum dilunasi mencapai ratusan juta. Karena banyak yang belum bayar, berakibat pada gaji gurunya. "Akhirnya ketika saya minta dihitung semua, ternyata total ada 300 juta yg belum bayar uang sekolah." lanjut Baim Wong lagi. [Instagram/baimwong]
Pada hari itu juga Baim membayar setengahnya. "Ga direncanakan, setengah tunggakan saya bayar hari itu jg, dan reaksi satu sekolah seperti ini," tulis pria kelahiran Jakarta 41 tahun ini. [Instagram/baimwong]
Baim juga berharap, dengan postingan tersebut, pengikutnya bisa membantu bayar setengahnya lagi. "Semoga dengan adanya post ini, ada yg mau membayar setengahnya lg Kasian mereka." tutup Baim Wong. [Instagram/baimwong]