Resep Chicongfan Camilan Bebas Gluten khas Medan

Ayu Puji Lestari diperbarui 29 Jan 2023, 04:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu makanan khas Medan yang sering dicari banyak orang, Chicongfan! Tidak perlu khawatir, karena dimasak menggunakan Sagu Sapapua maka bebas gluten. Penasaran cara membuatnya? Yuk, cek cara membuatnya di bawah ini.

Bahan Kulit: 

  • Sagu Sapapua 130 g 
  • Tepung beras 70 g 
  • Garam 1 sdt 
  • Air 560 ml
  • Minyak goreng 1 sdt 

Cara Membuat Kulit:

  1. Campurkan semua bahan, aduk hingga rata 
  2. Siapkan cetakan Loyang (uk. 24 x 24 cm), lalu tuangkan ke dalam loyang dengan  ketebalan ± 0,5 cm, ratakan. 
  3. Siapkan panci kukusan, lalu kukus adonan selama ± 3 menit 
  4. Angkat lalu dinginkan loyang di atas air dingin, keluarkan dari cetakan perlahan,  sisihkan.
2 dari 2 halaman

Cara Membuat Chicongfan Bebas Gluten

Ilustrasi/copyrightshutterstock/takayuki

Cara membuat camilan ini sangat mudah. Bahan yang diperlukan pun mudah didapat. Berikut caranya.

Bahan Isian Chicongfan: 

  • Ikan/Ayam 200 g 
  • Wortel 150 g 
  • Daun Bawang 1 btg 
  • Air 2 sdm 
  • Garam 1 sdt 
  • Sagu Sapapua 1 sdt 
  • Lada ½ sdt
  • Kaldu bubuk 1 sdt 
  • Minyak Wijen 1 sdt 

*Note: Pelengkap dapat ditambahkan wijen sangrai, bawang goreng, dan minyak  bawang 

Cara Membuat Isian:

  1. Kupas dan bersihkan wortel, potong dadu kecil lalu kukus selama ± 20 menit dan Cincang ikan/ayam, lalu kukus ± 15 menit, angkat lalu sisihkan 
  2. Potong/cacah daun bawang, sisihkan 
  3. Campurkan sagu dengan air, lalu aduk rata, sisihkan 
  4. Setelah itu, campurkan ayam/ikan, wortel, dan daun bawang, lalu tumis semua bahan. Tambahkan larutan sagu, garam, lada, kaldu ayam, minyak wijen, atau bahan lainnya sesuai selera. Aduk rata. 
  5. Tumis hingga harum, angkat, dan sisihkan. 

Cara Membuat Chicongfan:

  1. Letakkan adonan kulit pada sebuah piring 
  2. Tambahkan isian diatasnya, lalu gulung. Bisa ditambahkan minyak bawang, wijen,  atau saus sesuai selera.

Mudah kan? Selamat mencoba.