Fimela.com, Jakarta Penyanyi Yura Yunita baru saja merilis single teranyarnya yang berjudul Jalan Pulang. Lagu hasil kolaborasinya dengan Donne Maula itu pun terpilih sebagai salah satu soundtrack film sekuel NKCTHI berjudul Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang (JJJLP) yang akan naik bioskop pada 2 Februari 2023 mendatang.
Selain Donne Maula, Marchella FP selaku pemilik intellectual property (IP) NKCTHI juga turut membantu proses penggarapan lsgu tersebut. Yura Yunita pun mengaku bersyukur bisa ikut dilibatkan dalam film garapan Angga Dwimas Sasongko melalui kemampuannya menulis lirik dan menyampaikan pesan lewat nyanyian.
"Rasanya senang sekali diajak Mas Angga untuk turut serta membuat karya untuk filmnya. Mudah-mudahan lagu ini juga bisa mengiringi perjalanan pulang siapapun, semua teman-teman yang sudah memikul beban berat di pundaknya saat mengejar mimpinya, mengejar ekspektasinya. Pada akhirnya kita akan pulang ke tujuan kita masing-masing,” kata Yura Yunita dalam keterangan yang diterima FIMELA.
Pengalaman Pribadi
Lebih lanjut, Yura Yunita menuturkan jika sebenarnya lagu Jalan Pulang ditulis berdasarkan pengalaman pribadinya. Ditulis berdasarkan pengalaman pribadi, ia mengaku tak terlalu menemukan kesulitan untuk proses penulisan liriknya.
"Funfact-nya sih sebenernya lagu ini adalah perjalanan pulangku ke pencipta. Proses pembuatan lagunya cukup cepat dan lirik lagu ini terus terngiang-ngiang ketika aku umrah. Aku ditemani suamiku, ditemani oleh orangtuaku, jadi rasanya proses pembuatan lagu ini betul-betul hangat,” tuturnya.
Mendalam
Sebelumnya, lagu Dunia Tipu-Tipu milik Yura Yunita sudah lebih dulu dipakai Visinema Pictures ketika merilis video teaser film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. Tersi Eva Ranti selaku produser film tersebut mengatakan jika pemilihan Yura Yunita untuk pengisi soundtrack film JJJLP tak terlepas dari kepiawaian sang solois menyampaikan pesan lewat gubahan lirik yang mendalam.
"Karena Yura penyanyi bagus dan sangat dalam kalau bikin lagu. Selain itu, Yura bisa mewakili suara perempuan sesuai cerita film ini dan lagunya menginterpretasikan konsep kembali ke diri sendiri,” katanya.