Kenali Prinsip Dasar Memberikan MPASI ke Buah Hati

Mimi Rohmitriasih diperbarui 01 Jan 2023, 15:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Saat buah hati telah berusia 6 bulan, asupan nutrisi berupa ASI (Air Susu Ibu) saja tidak cukup. Mom penting memberikan makanan tambahan yang sering disebut sebagai MPASI. Lantas, apa itu MPASI? MPASI merupakan Makanan Pendamping ASI. Makanan ini diberikan ke buah hati sebagai makanan tambahan untuk menunjang kebutuhan nutrisinya sehari-hari. MPASI diberikan agar buah hati memiliki tumbuh kembang terbaik.

Mengutip dari laman theasianparents.com, nutrisi yang diberikan di 1.000 hari pertama buah hati sangat berpengaruh pada tumbuh kembang anak. MPASI yang diberikan ke buah hati juga berperan besar dalam memaksimalkan tumbuh kembangnya. Pemberikan MPASI tidak boleh diberikan sembarangan. Ada beberapa prinsip dasar yang harus diperhatikan oleh orang tua dalam pemberian MPASI ke anak. 

Apa saja prinsip dasar tersebut? Simak yang berikut ini.

What's On Fimela
2 dari 5 halaman

Tepat Waktu

ilustrasi menyapih/goodluz/shutterstock

Prinsip pertama adalah MPASI diberikan tepat waktu. MPASI sebaiknya diberikan sesuai anjuran ahli nutrisi atau gizi. Waktu tepat ini adalah saat anak telah berusia 6 bulan. Pemberian MPASI di waktu sebelum 6 bulan atau lebih, dikhawatirkan justru memiliki efek buruk bagi tumbuh kembang anak. Dalam pemberian MPASI sehari-hari, sebaiknya ini juga dilakukan di waktu tepat dan teratur dengan porsi tepat.

3 dari 5 halaman

Cukup (Adekuat)

Ilustrasi/copyright shutterstock.com/ buritora

Ini adalah prinsip di mana MPASI diberikan dalam porsi cukup. MPASI sebaiknya juga mengandung nutrisi cukup untuk memenuhi kebutuhan buah hati. Berikan makanan seimbang yang mengandung protein, karbohidrat, vitamin, zat besi, kalsium, lemak, mineral dan sejenisnya. MPASI sebaiknya juga bervariasi dari makanan nabati maupun hewani.

4 dari 5 halaman

Aman dan Higienis

Ilustrasi/copyright shutterstock.com/Oksana Kuzmina

Mom wajib memberikan MPASI ke buah hati yang aman dan higienis. Makanan aman dna higienis adalah makanan yang bersih, memiliki tingkat kematangan sempurna dan memiliki tekstur sesuai usia buah hati. Pilih makanan yang aman dan higienis dari segi bahan, cara membuat maupun cara penyajiannya.

5 dari 5 halaman

Berikan dengan Responsif

ilustrasi urutan membuat MPASI/Romanova Anna/shutterstock

Berikan MPASI secara responsif dan menyenangkan. Mom sebaiknya juga mengetahui kapan buah hati lapar dan kapan ia merasa kenyang. Buat acara makan menyenangkan buat buah hati. Ketika acara makan menyenangkan, ini bisa mencegah risiko GTM atau Gerakan Tutup Mulut. 

Itulah sekian prinsip pemberian MPASI yang penting diketahui oleh orang tua. Semoga informasi ini bermanfaat. Yuk Mom, jadilah orang tua yang lebih bijak dan cerdas dalam memberikan segala yang terbaik untuk buah hati. 

#WomenForWomen