Fimela.com, Jakarta Banyak orang di seluruh dunia, termasuk Indonesia yang mengikuti tren fashion. Faktanya, perilaku pembelian produk mode tersebut, sangat mengikuti tren fashion terbaru yang ditetapkan oleh para desainer atau selebritas.
Selain itu, sejak beberapa tahun belakangan, gaya pakaian yang viral di media sosial seperti menjadi standarisasi atau strategi baru bagi selebritas dan desainer fashion. Di mana saat pakaian yang dikenakan para seleb atau dirancang desainer fashion jadi trending, menjadi tolak ukur seseorang dijadikan ikon mode atau berhasil mencetak tren fashion.
Namun, tak semua orang serta-merta langsung mengikuti tren fashion atau mode rilisan terbaru yang dipakai para selebritas atau fashion house. Terutama di era media sosial, di mana banyak netizen yang mendadak jadi polisi fashion (baik asbun atau asal bunyi sampai review kritis dan serius).
Ya, di balik popularitas yang didapat, diiringi dengan pro dan kontra. Netizen yang mewakili opini publik dapat menggiring pendapat yang menguntungkan dan merugikan bagi para seleb dan desainer fashion itu sendiri.
Namun, kalau bicara tentang fashion, tentu saja kembali lagi pada preferensi atau selera pribadi. Selama tidak merugikan dan melawan hukum, rasanya sah-sah saja, bukan? Nah, Berikut beberapa gaya seleb yang mencetak pro dan kontra selama tahun 2022;
What's On Fimela
powered by
Celana Sampai Leher BCL
Bunga Citra Lestari atau BCL mencetak momen fashion fenomenalnya di akhir tahun 2022. Pakaian yang terdiri dari atasan dan bawahan denim itu diberi nama ‘celana sampai leher' oleh para netizen.
Sebab dua potong pakaian tersebut membuat ilusi seperti memakai celana jeans sampai leher. Tak heran jika atasan berpotongan one shoulder keluaran fashion house Balenciaga itu dinamai Pants Top.
Selain potongan yang unik dan nyentrik, netizen yang meninggalkan komentar dalam unggahan foto BCL tersebut juga mempermasalahkan merek Balenciaga yang marak diboikot. Mereka menyayangkan mengapa BCL mengenakan merek fahion yang sedang disorot dengan kontroversinya.
Anting Antigen Nindy
Tuntutan kreativitas juga terus mengikuti zaman, seperti memanfaatkan alat tes antigen yang menakutkan menjadi aksesori menggemaskan. Bagi sebagian orang, bisa jadi memakai alat tes antigen sebagai anting-anting adalah sesuatu hal yang aneh dan nyeleneh.
Namun, banyak juga yang memuji anting antigen yang dipakai Nindy (sebelumnya viral dipakai Katy Perry). Selain menjadi pengingat bahwa pandemi COVID-19 belum usai, kita juga bisa membantu bisnis jenama lokal yang memproduksi anting tersebut.
Gaya Makeup Tanpa Alis Tara Basro
Tren beauty juga dibuat sepaket dengan tren fashion itu sendiri. Seperti tren alis platinum ala tahun 90-an yang dihidupkan kembali oleh para model di pekan mode dunia, dari Gigi Hadid sampai Kylie Jenner.
Tentu butuh keberanian besar untuk tampil dengan alis yang diputihkan atau di-bleaching. Banyak yang menyebut alis bleaching dengan look seperti Alien yang menakutkan tapi tetap ditaklukkan.
Tara Basro juga ikutan tren bleaching alis saat hadir di Festival Film Indonesia 2022. Dari komentar yang ditulis para netizen, sepertinya look ‘aneh’ Tara Basro lebih banyak mendapat dukungan daripada gunjingan.
Genderless Fashion ala Jefri Nichol
Tren genderless fashion juga masuk jadi radar para seleb pria di Indonesia. Tren yang sebenarnya sudah muncul di awal abad ke-20 ini terus booming beberapa tahun belakangan.
Dari sosok yang memiliki persona ‘laki banget’ dengan bentuk badan yang macho seperti Jefri Nichol ikut andil dalam mempopulerkan genderless fashion. Ia pernah memakai dress panjang dengan belahan dari Heri Salim sampai outfit fenomenal saat menghadiri premiere film Sri Asih.
Jefri Nichol terlihat memakai tanktop ungu dengan lace tanktop warna hitam yang terinspirasi dari band legendaris Red Hot Chili Peppers. Ia juga mengenakan bustier putih rancangan TANGAN dengan aksesori anting model hoop yang identik dengan perhiasan perempuan.
Gaya Nagita di Pernikahan Kaesang dan Erina
Sebegai seleb yang punya basis penggemar besar dan militan, bukan berarti bisa lolos dari komentar bernada miring dari netizen. Ya, Nagita Slavina tetap kena kritikan netizen yang menyoroti baju kondangan saat menghadiri rangkaian pernikahan anak orang nomor satu di Indonesia, Kaesang Pangarep.
Sekilas, tak ada yang salah dengan busana Gigi yang mengenakan atasan blouse transparan warna off-white beraksen bordir, yang dipadukan dengan kain batik biru muda. Begitu juga dengan gaya riasan dan rambut updo yang memesona.
Namun, netizen berpendapat jika baju Mama Gigi kurang sreg dikenakan ke pesta pernikahan anak presiden. Istri Raffi Ahmad itu dapat nilai kurang elegan sampai dicibir karena menggunakan material transparan.
Sampai-sampai aksesori kalung berliang model listring atau tennis juga dipermasalahkan karena dipandang lebih menonjol dari sang pengantinnya sendiri, Erina Gudono. Perpaduan OOTD kondangan Nagita terlihat banyak salahnya di mata netizen.
Bagaimana menurutmu?