Laksmi DeNeefe Suardana Bawa Phinisi Wakili Indonesia di Miss Universe 2022, Kostum Seberat 8kg yang Penuh Makna

Annissa Wulan diperbarui 25 Des 2022, 08:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Laksmi DeNeefe Suardana, Puteri Indonesia pertama yang berasal dari Bali diutus mewakili Indonesia dalam ajang Miss Universe 2022. Acara Grand Final Miss Universe 2022 akan digelar pada 14 Januari 2023 di New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat.

Laksmi DeNeefe Suardana akan menampilkan busana karya desainer tanah air, seperti cocktail dress yang dibuat oleh Maisonmet, evening gown oleh Monica Ivena, kebaya dari Intan Avantie, dan busana nasional rancangan Morphacio Body Art. Busana atau kostum nasional para wakil Indonesia di ajang internasional memang selalu menarik untuk disimak.

Kostum nasional yang akan dibawakan oleh Laksmi DeNeefe Suardana di malam Grand Final Miss Universe 2022 mendatang diberi tajuk "The Glory of Phinisi." Sejak awal, ini keinginan Laksmi sendiri untuk mengangkat tema phinisi, ada kesamaan visi mengarungi samudra.

 

Laksmi DeNeefe Suardana memakai kostum nasional The Glory of Phinisi ke Miss Universe 2022. Foto: Instagram.
2 dari 2 halaman

Laksmi DeNeefe Suardana memakai kostum nasional The Glory of Phinisi ke Miss Universe 2022

Laksmi DeNeefe Suardana memakai kostum nasional The Glory of Phinisi ke Miss Universe 2022. Foto: Instagram.

Tema phinisi diangkat untuk menceritakan bahwa phinisi bukan hanya sekedar kapal, tapi juga sistem layar yang menjadi panduan di dunia. Inspirasinya adalah semboyan Indonesia Jalesveva Jayamahe, yang artinya Di Laut, Kita Menang.

Elemen yang digunakan dalam pembuatan kostum nasional ini beragam, yaitu campuran akrilik dan sintetis dengan teknik chrome dan laser cutting. Rangkanya dibuat dari stainless dan brush untuk kuningan.

Yang lebih menarik lagi, kostum ini mencapai berat 8kg dengan fantasy collar di bagian pundak sekitar 6kg. Laksmi sendiri telah mempersiapkan diri selama kurang lebih 7 bulan dengan banyak pelatihan dan tranformasi fisik, serta emosional.