Resep Soto Bogor Bening

Febi Anindya Kirana diperbarui 20 Feb 2024, 14:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Indonesia memang kaya akan variasi menu soto. Jika dijumlahkan mungkin bisa lebih dari 20 macam soto dengan berbagai macam keunikan rasa dan bumbunya. Satu jenis soto lagi yang tak kalah enak dengan soto lainnya di berbagai daerah adalah soto bogor bening. Ada satu ciri khas soto bogor yang bikin beda dari soto biasanya, yaitu penambahan risol bihun, tapi boleh juga tidak pakai jika kurang suka. Jika penasaran ingin mencoba membuatnya sendiri, ini dia resepnya.

Bahan:

  • 500 gram daging sapi
  • 300 gram mie telur kuning
  • 150 gram kubis
  • air secukupnya
  • minyak goreng

Bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1 cm kunyit
  • 1 sdt ebi/udang kecil
  • 1/2 sdt lada bubuk

Bumbu utuh:

  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm jahe
  • 1 batang serai
  • garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya

Bahan pelengkap:

  • risol bihun
  • telur ayam rebus
  • daun bawang iris
  • seledri iris
  • sambal rawit
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara membuat:

ilustrasi soto mie/copyright by Aris Setya (Shutterstock)
  1. Rebus daging hingga matang, buang busa yang mengapung di permukaan, jika sudah bening, matikan api. Tiriskan daging lalu potong-potong dadu.
  2. Saring air kaldunya ke dalam panci baru, rebus bersama bumbu utuh daun salam, jahe dan serai yang sudah digeprek. Masukkan lagi daging sapinya, tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya. 
  3. Tumis bumbu halus hingga matang, masukkan ke dalam air rebusan daging. Tes rasa, jika sudah pas dan daging empuk, angkat.
  4. Untuk penyajiannya, siapkan mangkuk, letakkan mie kuning yang sudah direbus secukupnya, kubis iris, beri daging sapi yang sudah ditiriskan dari kuah secukupnya. Beri potongan risol bihun dan telur ayam.
  5. Tuang kuah lalu beri taburan daun bawang, seledri dan tomat.

Nikmati soto bogor bening selagi hangat, jika ingin pedas, bisa tambahkan sambal rawit sesuai selera.

#Women for Women