Fimela.com, Jakarta Sebuah hubungan punya kompleksitasnya sendiri. Menyatukan dua individu dalam sebuah hubungan pasti ada banyak hal baru yang perlu disesuaikan. Pria yang menjalin hubungan denganmu saat ini pun punya karakter dan kepribadiannya sendiri.
Pria yang sedang bersamamu sempat menjauh. Ada masalah yang sempat membuat kalian berjarak. Meski situasinya tidak menyenangkan bagimu, bisa jadi dia sebenarnya akan kembali mendekat padamu. Tanda-tandanya bisa dilihat dari beberapa hal berikut ini.
What's On Fimela
powered by
1. Dia Tetap Berkontak
Walau sempat menjauh, dia tetap menjaga kontak denganmu. Dia masih sering menanyakan kabarmu. Bahkan dia juga masih sering berbagi cerita dan pengalaman denganmu. Ketika dia menjaga kontak denganmu, dia masih menunjukkan keinginan untuk bisa kembali mendekat padamu. Ada keinginan untuk memperbaiki keadaan jadi lebih baik.
2. Dia Berinisiatif untuk Bertemu Lagi
Saat menjauh, mungkin ada hal yang perlu dia selesaikan lebih dulu. Sampai ketika dia sudah merasa lebih baik, dia kembali memantapkan hatinya. Kalau dia menunjukkan inisiatif untuk bertemu lagi, ada kemungkinan dia ingin kembali padamu sebagai seseorang yang lebih baik.
3. Dia Tak Menjalin Hubungan Baru
Ada peluang dia akan kembali padamu ketika selama menjauh dia tak menjalin hubungan yang baru. Dia masih ingin kembali padamu hanya saja sedang butuh waktu untuk memantapkan hati. Ketika dia menjauh, bisa jadi dia sedang ingin menyelesaikan persoalan yang mengusiknya.
4. Dia Menyampaikan Rindu
Saat dia merasa rindu, dia ingin kembali bertemu. Rasa rindu juga menjadi salah satu pertanda masih ada cinta. Rasa rindu yang ia sampaikan menjadi sinyal dia ingin kembali mendekat padamu. Apalagi ketika dia berani langsung jujur menyampaikan rindu, maka tinggal menunggu waktu yang tepat dia untuk bisa kembali menjalin hubungan yang lebih baik.
5. Dia Lebih Terbuka Mengutarakan Isi Hatinya
Saat dia sudah makin terbuka dalam menyampaikan isi hatinya, dia ibaratnya ingin membuka lembaran baru dalam hubungan yang dijalin. Ada hal-hal yang ingin ia perbaiki dan menjadikan situasi yang ada menjadi lebih baik lagi. Keterbukaan dan kejujurannya menghadirkan ketulusannya untuk bisa bersamamu sebagai pribadi yang lebih dewasa.
Kalau seseorang adalah jodohmu, dia akan kembali padamu. Semoga seseorang yang menjalin hubungan denganmu bisa hadirkan perubahan yang lebih baik juga dalam hidupmu.
#WomenforWomen