Kamis, (8/12) siang, kediaman mempelai perempuan mulai ramai. Hari ini, digelar acara pengajian. Acara dimulai dengan semaan Al-quran pukul 12.00 WIB. Kemudian dilanjutkan pengajian mulai pada pukul 16.00 WIB yang diikuti pengiriman air siraman, dilansir Bridestory.com. [Foto; dok.bridestory.com/Tim fotografi Modern]
Calon mempelai perempuan, Erina duduk diapit oleh ibu Sofiatun Gudono dan kakaknya Allen Gudono. Pada hari itu, Erina mengenakan dua busana berbeda. Dekorasi indah dengan bunga-bunga dan kolaborasi palet warna putih-cokelat dirancang oleh Suryo Decor. [Foto; dok.bridestory.com/Tim fotografi Modern]
Puteri Indonesia DIY 2022 mengenakan busana warna putih yang dirancang oleh Artkea saat acara semaan Al-Quran. Sedangkan sore hari saat pengajian, Erina mengenakan busana rancangan Wiranti Kurnia Bride.[Foto; dok.bridestory.com/Tim fotografi Modern]
Pengajian jelang menikah itu dihadiri oleh keluarga inti dan kerabat dekat. Selain itu, juga mengundang ibu-ibu tetangga sekitar dan santri dari pondok pesantren. [Foto; dok.bridestory.com/Tim fotografi Modern]
Undangan pengajian pun sudah dibagikan beberapa hari lalu yang memiliki tampilan cukup elegan. Undangan dihiasi dengan bunga emas dan garis ungu serta dibungkus dengan amplop berbahan velvet dengan warna hijau tua. [Foto; dok.bridestory.com/Tim fotografi Modern]
Saat acara pengajian, setiap tamu undangan menggunakan busana serba putih. Tidak sembarang bisa masuk, karena dalam undangan terdapat barcode yang berlaku untuk satu orang. [Foto; dok.bridestory.com/Tim fotografi Modern]
Calon istri Kaesang Pangarep tampil cantik memesona dengan balutan busana warna putih. Penampilannya makin sempurna dengan penutup kepala dengan warna senada. Erina tampil fresh dan cantik merona diacara tersebut berkat riasan makeup dari Hepi Herviani Wattimena, atau kerap disapa Hepi David. [Foto; dok.bridestory.com/Tim fotografi Modern]
Setelah acara pengajian, besok Jumat (09/10) akan dilaksanakan acara siraman. Air yang sudah didoakan untuk siraman, separuhnya dikirim ke mempelai pria. Acara siraman dimulai pukul 09.00 WIB. [Foto; dok.bridestory.com/Tim fotografi Modern]
Setelah itu, kediaman perempuan juga ada tradisi pemasangan bleketepe (janur dan dekorasi). Dan pada malam harinya digelar acara midodareni. Erina Gudono dan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep akan menikah pada Sabtu (10/12/2022). [Instagram/thebridestory/Tim fotografi Modern]