Fimela.com, Jakarta Uki dan Thana pasangan suami-istri yang tergabung dalam duo Aviwkila ini memiliki kisah perjuangan yang tak mudah untuk dilalui. Ya, sebelum berada di titik sekarang, Uki dan Thana harus melalui masa sulit yang panjang, sebelum akhirnya bisa berdiri dengan karya yang disukai banyak orang.
Dalam wawancara eksklusif bersama Fimela beberapa waktu lalu, Uki dan Thana pun mengungkap kesulitan yang pernah mereka lalui saat berusaha bertahan di industri musik tanah air.
"Nyicil (bayar kos) and then hidup dari kartu kredit pernah, sering, di Jakarta. Hampir setahun ya, jadi tiap akhir bulan itu pinjem duit sama temen buat nutup kartu kredit itu terus kita ambil lagi buat balikin ke teman kita lagi, terus hidup dari situ lagi," ucap Uki mengenang kehidupannya yang sulit bersama Thana di tahun 2014-2017.
What's On Fimela
powered by
Puasa
Selain harus meminjam uang dan hidup dari kartu kredit, Uki dan Thana juga harus berpuasa demi menekan pengeluaran mereka.
"Terus habis itu sempat juga karena kita dulu nggak ada duit di Jakarta ya, terus kita puasa Daud dong," kata Thana.
"Iya, jadi orang lihatnya kita nih kaya religius banget, padahal nggak ada duit. Jadi puasa Daud itu kan sehari puasa sehari nggak, itu kita campur jadi senin kamis dicampur daud. Jadi seminggu cuman nggak puasa 2 hari," tutur Uki menjelaskan sambil tertawa mengenang.
Hadir dengan Karya dari Hati
Sempat menjalani pejalanan berliku, perjuangan Uki dan Thana pun berbuah manis, di mana kini mereka tak hanya dikenal sebagai musisi cover, melainkan hadir dengan berbagai karya yang menyentuh hati.
Kepada Fimela, Uki dan Thana pun menyebut bahwa mereka ingin menghadirkan lagu yang penuh energi positif untuk para pendengarnya.
"Kita pengen menyajikan musik dari sudut pandang lain, selama ini musik-musik yang beredar kan hanya seputar sakit hati, seputar hal-hal yang menurut kami kurang positif, kita pengen coba bawain lagu-lagu dengan lirik yang lebih positif dan itu pun bukan tanpa alasan, karena bagi kita lagu itu kaya doa," jelas Uki.