10 Tahun Menjanda, Kiki Amalia Tampil Ayu Pakai Kebaya Adat Sunda saat Dipersunting Pengusaha Kalimantan

Hilda Irach diperbarui 28 Nov 2022, 08:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Lama tak muncul di panggung hiburan, Kiki Amalia akhirnya muncul ke publik dengan kabar bahagia. Aktris 41 tahun itu kini resmi dipersunting oleh pengusaha asal Kalimantan bernama Agung Nugraha, setelah hampir 10 tahun berstatus janda.

Pernikahan Kiki Amalia dan Agung Nugraha digelar pada Minggu (27/11/2022) di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta. Momen akad nikah berlangsung sangat khidmat dan lancar.

Mengusung tema adat Sunda, penampilan Kiki Amalia yang begitu ayu dalam balutan kebaya dan siger Sunda mencuri perhatian publik. Penasaran seperti apa potret penampilan Kiki Amalia di hari pernikahannya? Yuk, intip selengkapnya berikut ini.

 
What's On Fimela
2 dari 5 halaman

Kebaya Adat Sunda

Kiki Amalia tampil ayu manglingi berkebaya adat Sunda di momen akad nikahnya. @oxalispictures.

Di momen akad nikahnya, Kiki Amalia mengenakan kebaya Sunda klasik rancangan desainer Amy Atmanto. Kebaya warna putih tersebut dipadukan dengan kain batik.

3 dari 5 halaman

Siger Sunda

Kiki Amalia tampil ayu manglingi berkebaya adat Sunda di momen akad nikahnya. @dellahenna.

Rambut Kiki Amalia ditata dengan gaya rambut sanggul yang dihiasi siger Sunda yang khas karya desainer Rinaldy A. Yunardi. Roncean melati memberikan tampilan klasik sekaligus anggun di hari pernikahannya.

4 dari 5 halaman

Makeup Flawless

Kiki Amalia tampil ayu manglingi berkebaya adat Sunda di momen akad nikahnya. @yolandaamakeup.

Penampilan Kiki Amalia disempurnakan dengan kalung minimalis dan pulasan makeup flawless hasil tangan Makeup Artist, Lourenzia Yolanda.

5 dari 5 halaman

Banjir Pujian

Kiki Amalia tampil ayu manglingi berkebaya adat Sunda di momen akad nikahnya. @oxalispictures.

Kiki Amalia tampil ayu di pernikahan keduanya ini. Ia pun kebanjiran ungkapan kagum dan pujian dari warganet. Tak sedikit yang memujinya tetap terlihat awet muda layaknya gadis yang baru melepas masa lajang.