5 Tanda Jiwamu Sudah Lebih Kuat dan Dewasa daripada Sebelumnya

Endah Wijayanti diperbarui 28 Nov 2022, 08:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Berbagai pengalaman dan perubahan hidup memang bisa membuat kita tertekan. Bahkan berbagai persoalan dan masalah baru hidup bisa membuat kita merasa seakan ingin menyerah saja dalam menjalani hidup. Namun, ketika kita masih memilih untuk menjalani hidup dengan sebaik-baiknya, jiwa kita bisa makin kuat dan dewasa seiring waktu berjalan.

Jiwamu kini pun mungkin sebenarnya sudah lebih kuat daripada sebelumnya. Ada hal-hal yang membuatmu lebih bijak dan tenang dalam menjalani hidup. Serta ada kekuatan baru yang senantiasa menyertai langkahmu menjalani hidup yang penuh dinamika ini.

 

 

2 dari 6 halaman

1. Tidak Lagi Suka Menyalahkan Keadaan

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/karatama_photo

Dulu, kamu begitu mudah menyalahkan keadaan saat ada hal tak menyenangkan yang kamu alami. Kini, saat kamu sudah bisa lebih dewasa dengan tidak lagi menyalahkan keadaan saat ada hal yang terjadi di luar harapan, kamu sudah lebih bijak dan dewasa dalam hidup. Ada sudut pandang yang lebih positif yang kamu miliki dalam menjalani hidup, dan ini senantiasa menjadi bekalmu untuk bertahan di masa-masa sulit.

 

 

3 dari 6 halaman

2. Bisa Menyayangi Diri Sendiri Seutuhnya

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/lookstudio

Mengutip buku The School of Life, "Self-love is the quality that determines how much we can be friends with ourselves and, day to day, remain on our own side." Saat kita sudah mencintai diri sendiri, kita bisa lebih tenang menjalani hidup. Sebab kita bisa lebih mudah berdamai dengan keadaan dan menyesuaikan diri dengan setiap perubahan yang ada saat sudah bisa mengenal diri lebih baik. Tak lagi membenci diri sendiri membuat kita bisa makin menghargai kehidupan yang kita miliki.

 

 

4 dari 6 halaman

3. Memiliki Keberanian Menghadapi Setiap Masalah yang Ada

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/Prasit+Rodphan

Keberanian menghadapi setiap masalah yang ada juga menjadi tanda ada jiwa yang lebih dewasa dalam dirimu. Dulu mungkin kamu sering lari dari masalah. Kini, ketika kamu sudah bisa lebih berani menghadapi dan mengatasi setiap masalah yang ada, ada jiwa yang sudah lebih kuat di dalam dirimu. Serta, kamu senantiasa berusaha melihat sisi baik dari segala sesuatu dan memetik pelajaran dari setiap kejadian di setiap perjalanan hidupmu.

 

 

5 dari 6 halaman

4. Berdamai dengan Ketidaksempurnaan

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/SunnyVMD

Sudah bisa berdamai dengan ketidaksempurnaan membuatmu bisa lebih kuat bertahan melewati masa sulit atau tak menyenangkan dalam hidup. Dari hal-hal yang tidak sempurna, kamu jadi lebih menghargai setiap proses dan perjalanan yang kamu lalui. Baik buruknya sesuatu bisa kamu terima tanpa harus membuatmu merasa tertekan atau merasa jadi orang yang paling sial. Sebab kadang dari sesuatu yang tidak sempurna, ada warna indah yang bisa terungkap.

 

 

6 dari 6 halaman

5. Memilih untuk Bangkit setelah Terjatuh

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/nut_foto

Tiap kali kamu memilih untuk bangkit lagi setelah terjatuh atau terpuruk, ada jiwa yang tumbuh makin kuat di dalam dirimu. Setiap langkah baru yang kamu ambil untuk melanjutkan hidup menjadi sumber kekuatan baru untuk bisa merengkuh hal-hal yang lebih indah lagi. Walau tak semua hal mudah untuk dijalani, tapi setiap kali kamu memilih untuk terus melangkah maka akan selalu ada hal baik yang menyertaimu.

Semoga dirimu bisa menjalani hidup dengan lebih indah dan bermakna lagi. Terima kasih sudah melakukan semua perjuangan dengan baik hingga titik ini.

#WomenforWomen