Resep Bakmi Godog Jawa

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 22 Nov 2022, 05:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Di musim penghujan seperti ini, selain membuat minuman hangat, kamu juga bisa membuat makanan lezat yang cocok dinikmati saat cuaca dingin karena hujan. Bakmi kuah atau bakmi godhok Jawa bisa jadi pilihan untuk membuat hidangan yang dinikmati saat hujan.

Bakmi godhok Jawa, dibuat dengan bahan-bahan sederhana. Nah, jika tertarik untuk membuatnya, resep bakmi godhok Jawa dari FIMELA berikut bisa dicoba. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

Bahan:

  • 150 gr mie basah
  • 150 gr ayam kampung, rebus dan suwir
  • 800 ml air Irisan kol secukupnya
  • Irisan sawi secukupnya
  • 1 buah tomat merah, potong-potong
  • 2 butir telur
  • 4 siung bawang merah, iris tipis
  • 4 sdm kecap manis atau sesuai selera
  • Garam dan gula pasir secukupnya
  • 1 batang daun bawang, iris tipis

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri sangrai
  • 1/2 sdt merica butiran

Pelengkap:

  • Acar
  • Bawang goreng
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara Membuat:

Ilustrasi bakmi godog./Copyright shutterstock.com/id/g/Silvia+Natalia
  1. Rebus mie sampai matang. Tiriskan. Beri sedikit minyak. Sisihkan.
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan irisan bawang hingga harum dan layu.
  3. Masukkan suwiran ayam, kol, dan sawi. Aduk hingga rata kemudian tuang air kaldu rebusan ayam.
  4. Bumbui dengan kecap manis, garam dan merica. Masak hingga mendidih dan koreksi rasa hingga sesuai selera.
  5. Masukkan mie, masak hingga mendidih lagi kemudian masukkan telur. Masak sebentar hingga telur matang.
  6. Menjelang diangkat masukkan irisan tomat dan daun bawang.
  7. Angkat dan sajikan segera.

Selamat mencoba dan semoga suka!

#WomenforWomen