Energi Warna Juan Iskandar di Fashion Art Toronto 2022

Sutikno diperbarui 19 Nov 2022, 16:00 WIB
Fashion Art Toronto (FAT) Fashion Week berlangsung pada tanggal 10-13 November 2022 di Toronto. Mengusung tema The Color of Energy, designer yang kini menetap di Montreal Kanada itu memberi sentuhan warna baru. [dok. ISK]
Energi warna lewat material kain tenun dari Indonesia mengalirkan warna baru di dunia fashion Kanada. Keahlian Juan Iskandar dibalik brand KOH Montreal tertuang dalam pembuatan pola dan gaun indah ciptaannya. [dok. ISK]
Indonesia mempunyai lebih dari 1000 wilayah kepulauan dengan perbedaan bahasa dan budayanya. Hal ini yang coba disampaikan Juan Iskandar dalam tiap rancangannya yang mempunyai ciri khas dan sentuhan berbeda dari tiap daerah. [dok. ISK]
Perancang mode yang akrab disapa ISK ini memberikan judul setiap design yang akan disampaikan. Dengan perpaduan warna kain tenun dan balutan bahan kain yang sedang trend saat ini. [dok. ISK]
Energi disini bermakna kekuatan warna dari bahan utama dipadupadankan dengan teknik line masa kini. ISK juga menjadikannya masterpice di setiap design karya yang dibuatnya. [dok. ISK]
Dalam FAT 2022 kali ini Juan membawa tusuk konde yang merupakan aksesoris buatan tangan Indonesia. Dengan sentuhan berbeda yang lebih elegant dan lux, jepit rambut tradisional Nusantara diperkenal ISK di runway Fashion Art Toronto. [dok. ISK]
Lewat kreasi karyanya, Juan berharap dapat menunjukkan lebih banyak ragam budaya dari Indonesia. ISK berharap semua budaya nusantara memiliki momen mereka masing-masing untuk diperkenalkan di dunia fashion manca negara. BBG. [dok. ISK]