Tanda-Tanda Skin Barrier Rusak dan Kandungan Skincare yang Dapat Memperbaikinya

Novi Nadya diperbarui 11 Nov 2022, 17:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Semenjak edukasi tentang skincare yang semakin meningkat, awareness untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit juga semakin tinggi. Salah satunya adalah menjaga dan merawat skin barrier agak tidak rusak karena memiliki fungsi proteksi sebagai lapisan kulit terluar.  

Ya, skin barrier merupakan lapisan terluar kulit yang berperan untuk memproteksi kulit dari polusi, bahan kimia berbahaya, dan radiasi ultraviolet. Selain itu, skin barrier membantu menjaga kelembapan alami kulit agar kulit tidak mengalami dehidrasi. Jaringan skin barrier tersusun oleh kolesterol, asam lemak, dan ceramide. 

Sayangnya, skin barrier dapat rusak karena beberapa faktor, antara lain terlalu sering terkena sinar UV, terpapar alergen, iritan, dan polutan. Serta terpapar bahan kimia yang terlalu keras, cuaca, gaya hidup tidak sehat, stres tinggi, hingga penggunaan skincare kurang tepat. 

Tanda-tanda skin barrier yang rusak, di antaranya adalah kulit menjadi kemerahan dan terasa gatal, iritasi kulit, kulit kering dan dehidrasi, kulit kasar dan kusam, serta munculnya flek hitam.

 

 

2 dari 2 halaman

Skin Barrier yang Rusak Membuat Khasiat Skincare Tidak Optimal

SNP Prep Peptaronic Serum

Skin barrier yang rusak dapat menyebabkan penggunaan skincare menjadi tidak ampuh. Oleh karena itu, penting bagi kita menjaga kesehatan skin barrier kita. Hal yang harus dilakukan adalah memperbaiki skin barrier dengan menggunakan kandungan skincare tertentu. Kandungan-kandungan pada skincare yang berfungsi memperbaiki skin barrier adalah Niacinamide, Hyaluronic Acid, Peptide, Centella Asiatica, Ceramide, Squalane, Aloe Vera hingga Adenosine.

Brand skincare SNP asal Korea Selatan memiliki produk berupa serum yang memang berfungsi untuk memperbaiki skin barrier. Produk bernama SNP Prep Peptaronic Serum ini mengandung kelima kandungan: Niacinamide, Centella Asiatica, Peptide, Hyaluronic Acid, dan Adenosine yang efektif memperbaiki skin barrier.  

Produk unggulan dari SNP ini juga dapat menghidrasi kulit yang dehidrasi, menghilangkan kulit kasar dan kusam, hingga menghilangkan penuaan dini seperti noda hitam dan kerutan halus. Kelima kandungan ini berfungsi merevitalisasi kulit dengan memperbaiki jaringan skin barrier. Serum 220 ml ini cocok jadi pilihan kamu untuk memperbaiki skin barrier kamu yang rusak agar sehat kembali. Jangan lupa untuk dibarengi dengan pola hidup yang sehat ya!