Raisa tak jarang membagikan potret dirinya mengenakan blazer. Dalam foto ini, Raisa tampil mengenakan blazer hitam dengan innerwear hitam yang memiliki detail kancing di bagian depan. Raisa juga memadukan penampilannya secara kasual dengan cargo pants berwarna abu-abu tua. Foto: Instagram.
Isyana tampak menikmati momen kesehariannya dengan mengenakan oversized blazer abu-abu. Sebagai innerwear, Isyana mengenakan tank top dengan model kerah halter dan mini skirt hitam. Penampilan semi formalnya ini semakin manis dengan tambahan sneakers berwarna putih. Foto: Instagram.
Baru-baru ini Prilly Latuconsina membagikan potret dirinya mengenakan crop top blazer hitam. Penampilannya sempurna dengan innerwear yang juga berwarna hitam, dipadu dengan kain batik sebagai bawahan. Foto: Instagram.
Jessica Mila membagikan inspirasi tampil dengan blazer sebagai daily outfit. Di sini ia tampak mengenakan oversized blazer berwarna hitam yang juga bisa kamu gunakan sebagai workwear, dipadu dengan medium boots berwarna putih. Foto: Instagram.
Rossa berpose dengan blazer berwarna putih. Tampilan Rossa kali ini bisa kamu jadikan inspirasi workwear, dengan turtleneck berwarna netral, yang juga senada dengan celananya. Foto: Instagram.
Tampil manis mengenakan blazer, padu padan Sheila Dara di sini bisa ditiru. Ia tampak all black outfit dengan innerwear hitam yang juga ditumpuk dengan blazer hitam, dan celana berwarna hitam. Foto: Instagram.
Tampilan formal dengan blazer ala Enzy Storia juga menarik untuk ditiru. Di sini Enzy Storia membawakan tampilan ala orang kantoran dengan kemeja cokelat yang ditumpuknya dengan blazer hijau, seragam dengan celana panjangnya. Foto: Instagram.