Fimela.com, Jakarta Prom Night merupakan acara penting yang diadakan untuk merayakan kelulusan. Di event ini, tentu kamu harus mengeluarkan usaha yang maksimal demi bisa mendapatkan penampilan yang cantik dan standout. Jangan lupa pula, poles wajah agar jadi mempesona dengan berbagai skincare dan makeup yang sesuai.
Nah, selain mendandani muka, kamu ternyata perlu juga lho untuk memakai busana yang indah. Dengan menggunakan pakaian yang cocok, maka penampilan kamu akan semakin sempurna dan menawan. Tapi, apa saja sih dress yang bisa dipilih dan digunakan saat Prom Night telah tiba? Ini dia jawabannya.
1. Little Black Dress
What's On Fimela
powered by
Memilih dress hitam tentu nggak akan pernah salah. Bagi kamu yang suka memakai pakaian dengan warna ini, maka boleh banget mencoba little black dress (LBD). Busana ini sendiri dapat memberikan kesan tubuh yang ramping dan warna gelap yang classy.
Modelnya yang simpel, membuat jenis pakaian ini mudah dikombinasikan dengan berbagai busana lainnya. Kamu juga nggak perlu khawatir jika dress ini akan cocok atau nggak. Pasalnya, LBD bisa dipakai oleh siapapun tanpa harus memandang bentuk badan. Untuk menyempurnakan penampilan, maka kamu bisa menambah beberapa aksesori, seperti kalung atau anting-anting.
2. Knitted Dress
Inspirasi pakaian lainnya yang bisa digunakan untuk menghadiri acara Prom Night adalah knitted dress. Busana ini akan sangat cocok bagi kamu yang menyukai busana simpel dan nggak ribet saat dipakai. Meski begitu, dress ini tetap bisa membuat penampilan jadi menawan dan berikan kesan yang luar biasa.
Menggunakan knitted dress saat menghadiri Prom Night juga dapat membuat kamu jadi makin beda di antara peserta yang lainnya. Sebab, busana ini memiliki tekstur nggak biasa dan kesan seni yang menarik dari berbagai pola rajutannya. Selain itu, kamu bisa pula merasakan kenyamanan dan kehangatan bila berada di ruangan yang penuh akan pendingin.
3. Tulle Gown
Ide outfit lainnya yang bisa dicoba saat menghadiri pesta kelulusan adalah tulle gown. Dress ini merupakan busana yang bagian bawahnya mengembang lebar. Apabila kamu ingin memiliki penampilan cantik ala putri kerajaan, maka gaun satu ini akan tepat sekali untuk dipilih. Selain bikin bertambah mempesona, busana ini bisa pula membuatmu jadi pusat perhatian dari banyak orang.
Untuk tampilan yang lebih maksimal, maka bisa banget untuk memadupadankan dress ini dengan berbagai aksesori yang cocok. Selain itu, pakailah sepatu heels yang sesuai dengan warna gown yang dipakai, agar semakin selaras dan hasilkan nuansa yang menawan. Kalau kamu masih bingung mau pilih warna busana apa, maka boleh banget coba memakai tulle gown yang berwarna pastel ataupun cream.
Well, itu dia beberapa ide dress yang bisa dicoba saat mendatangi sebuah prom night sekolah. Pastinya, yang utama, kamu harus memperhatikan faktor kenyamanan dan keamanan busana yang dipakai, ya. Sehingga, acara penuh kesan ini bisa dinikmati dan kamu pun dapat bersenang-senang bersama teman-teman lainnya.