Fimela.com, Jakarta Bagi sebagian orang fashion adalah suatu hal yang sangat penting. Bagi mereka memadu padankan pakaian agar terlihat modis adalah suatu keharusan. Tak jarang orang-orang ini memiliki keberanian untuk tampil beda dan menonjol agar menjadi pusat perhatian. Mereka memilki ciri khas tersendiri dalam berpakaian yang sudah menjadi bagian dari identitas mereka. Mereka tahu betul bagaimana caranya menyelaraskan apa saja yang mereka pakai agar terlihat fashionable dan menarik. Menurut astrologi ada beberapa zodiak yang memiliki selera fashion yang unik yang sering menjadi pusat perhatian orang lain.
Dilansir dari laman Pinkvilla inilah 4 zodiak yang dikenal paling fasionable dan sering jadi pusat perhatian.
What's On Fimela
powered by
1. Aries
Pemilik zodiak Aries adalah orang-orang kreatif yang tidak pernah takut untuk bereksperimen dengan penampilan dan selera mode mereka dan akan selalu tampil rapi yang membuat semua mata tertuju pada mereka. Pemilik zodiak ini juga sering merasa bosan, terutama dengan apa yang mereka kenakan. Hal ini yang membuat mereka cenderung banyak merubah penampilannya.
2. Taurus
Pemilik zodiak Taurus dikenal karena mereka memiliki kepribadian khas yang kuat dan memiliki gaya pribadi klasik. Karena penampilannya yang super chic, mereka selalu berhasil mendapatkan perhatian yang diinginkan. Pemilik zodiak ini dapat menempatkan apa saja di tubuh mereka dan dapat terlihat fantastis. Mereka memiliki mata yang bagus untuk detail dan selera fashion yang khas dan menarik.
3. Aquarius
Aquarius memiliki selera gaya yang sempurna dan mereka selalu lebih suka pakaian dan sepatu buatan desainer yang bersifat timeless dan trendi. Orang-orang dengan zodiak ini membenci gaya fashion yang dianggap norak dan lebih memilih kesederhanaan daripada kemewahan.
4. Leo
Pemilik zodiak Leo selalu ingin tampil menonjol untuk mencari perhatian dan decak kagum orang-orang terhadap apa yang mereka kenakan. Mereka menyukai mode klasik dan mahal yang dibuat dengan kain paling mahal dan memiliki desain yang rumit. Apa pun yang mereka suka, mereka akan membelinya tanpa berpikir panjang.
Itulah keempat zodiak yang sering jadi pusat perhatian karena dikenal paling fashionable. Apakah kamu salah satunya?
Penulis: Diah Ayu