Fimela.com, Jakarta Tidak semua perempuan akan dengan mudah bertemu dengan pria yang serius dan langsung mengajak menikah. Banyak di antara kita pasti akan bertemu dengan mereka yang 'salah' sebelum menemukan yang 'benar'. Tapi seperti apa sih tandanya atau cirinya seorang pria yang bukan hanya siap menikahi kita tapi juga berumah tangga dengan kita? Simak sekian hal ini.
What's On Fimela
powered by
1. Dia menunjukkan sifat tanggung jawab
Ada satu perubahan pasti ketika seorang pria berniat dari hati untuk menikahimu dan punya pikiran berumah tangga denganmu, yaitu munculnya sifat tanggung jawab yang kuat. Ia ingin bisa menjadi pria yang dapat diandalkan dan dipercaya dalam banyak hal. Misalnya dalam keuangan, kamu bisa melihat caranya menggunakan uang mulai berubah. Dia lebih hemat, suak menabung dan kamu tahu dia jarang keluar dengan teman-temannya ketika tidak benar-benar penting. Dia menepati janjinya, berusaha sebaik mungkin untuk tidak melakukan kesalahan atau mengecewakan, dan lain sebagainya.
2. Dia menghormati pendapat, prinsip, dan keputusan
Dia juga mengembangkan sikap berpikir terbuka, fleksibel dan lebih menghargai perbedaan kalian. Dia menghindari konfrontasi denganmu dan mencoba menyelesaikan masalah seperti orang dewasa. Dia menyadari bahwa hidupnya sekarang bukan hanya tentang dirinya sendiri, tetapi juga tentang dirimu. Apa pun urusannya, ia tidak membuat keputusan yang gegabah. Ia meminta pendapatmu agar bisa menemukan solusi terbaik.
3. Dia akur dengan keluarga dan teman-temanmu
Ini adalah salah satu tanda paling menonjol bahwa dia ingin hidup selamanya denganmu. Dia berusaha membaur dan bersosialisasi dengan baik bersama keluarga dan teman-temanmu. Keluargamu adalah keluarganya juga, temanmu akan menjadi temannya juga, jadi ia ingin mengenal mereka dengan baik dan mengetahui alasan mengapa kamu berteman dengan mereka atau bagaimana bisa kamu tumbuh menjadi perempuan seperti dirimu saat ini.
4. Protektif dengan cara yang tepat
Pria yang ingin menikahimu dan serius berumah tangga denganmu akan menunjukkan perhatian dan kekhawatiran ketika kamu melakukan hal-hal yang dirasa tidak aman atau berpotensi bahaya untukmu. Ia akan mengingatkanmu, menemani dan menjagamu dalam batasan yang tepat. Dia paham pentingnya 'personal space', dia tidak ingin menghalangi atau memberi sekat padamu, di lain sisi ia ingin kamu tetap aman. Berkomitmen padamu bukan berarti dia menjadi pengawal pribadimu, tapi menjadi seseorang yang mampu mendukungmu.
5. Mendiskusikan masa depan denganmu
Kamu menyadari dia jadi lebih sering membuka topik pembicaraan tentang masa depan bersama. Kalian mulai mendiskusikan masa depan yang akan kalian berdua bagi bersama, dan itu adalah tanda terbesar dia serius berkomitmen padamu. Dia ingin memastikan bahwa kamu berpikiran sama dengannya, kalian satu tujuan. Dia juga akan mulai memikirkan kesehatannya sedikit lebih banyak, dan akan mencoba untuk membasmi segala sifat buruk yang mungkin dia miliki. Seorang pria seperti ini jelas siap untuk membangun rumah tangga denganmu.
Jadi jika kamu menemukan semua pertanda di atas dari seorang pria yang dekat denganmu saat ini, bisa jadi dia ingin menikah dan berumah tangga denganmu.
#Women for Women