5 Cara Berhenti Menyukai Pria yang Tak Bisa Dimiliki

Endah Wijayanti diperbarui 22 Okt 2022, 13:16 WIB

Fimela.com, Jakarta Menyukai pria yang tak bisa dimiliki bisa membuat kita merasa sedih dan terpuruk. Ada rasa kecewa, marah, hingga menyesal telah menyukai dan menaruh harapan padanya. Namun, kalau pada kenyataannya dia memang tak bisa membalas perasaanmu, maka pilihan paling bijak adalah menyudahi rasa suka yang ada.

Walau prosesnya mungkin tidak mudah, tapi cara-cara ini bisa menjadi langkah awal untuk dicoba demi mendapatkan kembali rasa bahagia. Saatnya untuk menata ekspektasi dan hatimu jadi lebih baik lagi.

 

 

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

1. Terima Kenyataan bahwa Dia Tak Membutuhkanmu

Ilustrasi/copyrightshutterstock/shisu_ka

Sudahi harapan kosong. Terima saja kenyataan bahwa dia memang tak membutuhkanmu. Kamu bukan orang yang istimewa untuknya, dan ini perlu kamu terima dengan hati yang lapang dada. Lapangkan ruang di hatimu untuk menerima realitas ini sepahit apa pun kenyataan yang ada.

 

 

3 dari 6 halaman

2. Pulihkan Harga Diri dengan Cara Ternyaman

ilustrasi perempuan putus cinta/paralisart/Shutterstock

Kadang ada harga diri yang terluka saat kita menyukai seseorang tapi orang tersebut tidak menerima perasaan kita. Di sini, kita bisa coba pulihkan dulu harga diri kita. Caranya? Bisa dimulai dengan kembali menyayangi diri sendiri. Lakukan sesuatu yang bisa hadirkan rasa bahagia di dalam dirimu dengan cara paling nyaman yang bisa kamu lakukan.

 

 

4 dari 6 halaman

3. Buat Jarak dan Batasan Baru

ilustrasi perempuan sedih/photo created by tawatchai07 - www.freepik.com

Sudahi kebiasaan stalking media sosialnya. Tak perlu lagi mencari tahu kabar terbarunya. Buat jarak dan batasan baru dengannya. Kalau memang tak ada keperluan khusus, tak perlu mencuri-curi waktu atau kesempatan untuk bisa berpapasan atau berjumpa lagi dengannya. Bukan berarti kamu harus membencinya, melainkan hadirkan rasa aman lagi di dalam hatimu agar tidak terjebak dalam mengharapkan sesuatu yang sudah sepatutnya dilepaskan.

 

 

5 dari 6 halaman

4. Hargai Perasaan Sendiri dengan Setulus Hati

ilustrasi/copyright by YAKOBCHUK VIACHESLAV (Shutterstock)

Mencintai seseorang butuh keberanian. Bahkan butuh pengorbanan. Selama ini kamu mungkin sudah menghabiskan banyak waktu dan tenaga untuk menggapai cintanya. Sampai ketika kamu tahu dia bukan seseorang yang bisa membalas perasaanmu, maka yang perlu kamu lakukan adalah mengapresiasi diri sendiri lebih dulu. Hargai usaha yang sudah kamu lakukan sebab itu menunjukkan kamu telah membuat perkembangn sendiri dalam memahami dirimu melalui caramu mencintai orang lain.

 

 

6 dari 6 halaman

5. Terhubung Kembali dengan Hal-Hal yang Kamu Cintai

Ilustrasi sedih, kecewa, patah hati, putus cinta. (Photo by Artem Kovalev on Unsplash)

Temui kembali orang-orang yang selama ini selalu ada untukmu, seperti teman, sahabat, atau orangtua. Tekuni lagi hobi atau kegiatan yang bisa membuatmu bahagia saat melakukannya. Cobalah untuk terhubung kembali dengan orang atau hal yang kamu cintai. Memiliki perasaan bisa terhubung kembali dengan orang atau lingkungan sekitar bisa membuatm kembali menemukan kenyamanan.

Itu tadi lima hal yang bisa dicoba jika ingin menenangkan diri dan berhenti terobsesi menyukai seseorang yang tak bisa dimiliki. Semoga hatimu segera pulih dan tenang kembali, ya. Yakin saja cinta yang lebih baik akan menyambutmu di waktu yang terindah.

#WomenforWomen