Banyak Netizen Setuju dengan Mamah Dedeh Soal Istri yang Suaminya KDRT, Ceramahnya Viral

Anto Karibo diperbarui 19 Okt 2022, 14:01 WIB

Fimela.com, Jakarta Sebagai seorang ustadzah, Mamah Dedeh dikenal dengan ceramahnya yang lugas dan tepat sasaran. Ia pun pernah membahas tentang kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Dan belakangan, cuplikan ceramahnya kembali viral seiring kasus KDRT Leslar.

Dalam cuplikan video tersebut, seorang jamaah yang hadir di acara tausiyah Mamah Dedeh bertanya tentang kasus KDRT yang menimpa seorang istri. Meski mendapati dirinya menjadi korban KDRT, sang istri masih bertahan.

Alasannya menurut si penanya adalah bertahan karena anak dan menjaga nama baik keluarga. Kepada Mamah Dedeh, si penanya menyatakan bahwa KDRT masih dianggap aib untuk disiarkan ataupun dilaporkan kepada pihak berwajib.

2 dari 4 halaman

Tegas Menjawab

Ternyata Mamah Dedeh juga diundang. Dia menggendong Ameena, putri tercinta Aurel. (Foto: Instagram/ attahalilintar)

Mamah Dedeh pun memberikan jawaban dengan tegas. Ia bahkan menyebut jika seorang istri yang bertahan dalam rumah tangga dengan KDRT adalah pilihan yang bodoh. Ia berdalih bahwa setiap manusia berhak atas tubuhnya sendiri.

Logikanya, ketika seseorang sakit, maka dirinya akan memilih untuk berobat ke dokter. Karenanya, ketika ia memilih untuk berada di lingkungan keluarga yang terjadi atau juga tak peduli dengan KDRT, maka hal itu kurang tepat.

"Saya bilang itu perempuan yang maaf kata saya bodo, itu kata saya. Demi anak saya pertahankan rumah tangga ini, biarin gue bonyok. Kita punya hak atas tubuh kita, sakit aja wajib berobat, iya apa iya?," tegas mamah Dedeh.

3 dari 4 halaman

Sangat Salah

Rumah Mamah Dedeh (YouTube/Prime Show)

Mamah Dedeh menegaskan bahwa adanya seseorang yang menerima ditendang, dipukul dan lainnya merupakan pemikiran yang salah. Menurut Mamah Dedeh, seorang perempuan mempertahankan rumah tangga demi anak walau sudah KDRT, itu tidak dibenarkan.

"Ditendang juga dibiarkan, yang penting anak-anak bisa belajar dengan tenang, malu sama orang lain. Maaf, sangat-sangat salah," ujarnya.

Lebih lanjut, Mamah Dedeh menekankan bahwa setiap manusia memiliki hak-hak dasar seperti hak untuk hidup, hak sehat, hak untuk mendapatkan ketenangan tanpa gangguan dari siapapun.

"Kita punya hak atas tubuh kita, kita sebagai manusia punya hak hidup, hak sehat walafiat, hak (hidup) tenang. Ya Allah, menderita batin seumur-umur," papar Mamah Dedeh.

4 dari 4 halaman

Diamini Netizen

Para netizen menirukan gerak bibir Mamah Dedeh melalui aplikasi Dubsmash.

Mamah Dedeh pun menukil firman Allah SWT yang menekankan manusia agar tidak menggunakan nafsu dan mementingkan akal sehat. Ia mengatakan bahwa di dalam Islam, istri berhak memilih jalan hidup yang baik untuk dirinya sendiri.

"Kita boleh memilih, mana yang terbaik buat saya. Begitulah Islam," tegasnya.

Sementara itu, netizen pun banyak yang setuju dengan pendapat Mamah Dedeh. "Wa benar sekali mama Dede,anak akan tumbuh sehat kalau memiliki orang tua yg sehat," ujar akun bernama aan_anesta.

"Setuju, hidup kita harus berlanjut dgn kedamaian justru demi anak," sambung akun juhaeriahjuju0.

"betul mah ,sakit klau di pertahankan mah , mlah buat kita streess," sahut akun bernama dahlia.

Tag Terkait