Alasan Nunung Srimulat Belum Pensiun dari Dunia Hiburan Indonesia

Musa Ade diperbarui 14 Okt 2022, 09:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Nunung Srimulat terlihat menangis ketika menceritakan alasannya masih belum pensiun dari dunia hiburan Indonesia. Perempuan berusia 59 tahun itu masih bekerja demi menghidupi keluarga besarnya.

Tak hanya anak kandung, tapi juga masih ada keluarga besar yang tergantung dari penghasilan Nunung. Jumlah kepala yang jadi tanggung jawab Nunung mencapai 50 orang.

"Dari saudara ke anak-anaknya. Saya nolaknya gimana ya. Namanya juga keluarga ya, susah mau nolak. Karena saya tahu persis kehidupan mereka, saya tahu persis, aduh nggak ngerti," tutur Nunung seperit yang dikutip dari Pagi Pagi Ambyar Trans TV.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Tulang Punggung

Nunung Srimulat [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Mulanya Nunung sempet berpikir jika ketika anaknya lulus kuliah, setidaknya tanggung jawabnya terasa sedikit ringan. Akan tetapi pada kenyataannya, mencari pekerjaan tak semudah itu dan pengeluaran justru makin besar.

"Aku pikir anak-anakku sudah selesai kuliah ya aku udah pensiun, tapi ternyata, semakin berat malahan, nggak selesai," ucap Nunung sambil meneteskan air mata.

3 dari 3 halaman

Menangis

(Instagram/nunung63.official)

Nunung mengaku jika keluarganya dan anak-anaknya tak pernah ada yang melihat dirinya menangis. Mungkin mereka akan terkejut ketika melihat Nunung menangis di televisi.

"Nggak ada yang tahu (saya nangis), anak saya mungkin heran saya nangis di tv, pada kaget keluarga saya, karena saya nggak pernah (nangis), saya itu paling susah mengeluarkan air mata. Aku tuh sekarang tiap malam nangis, padahal nggak pernah nangis.Tiap malam tiba-tiba nangis sendiri, nggak ngerti," ungkapnya.

Tag Terkait