Resep Kue Nona Manis Pandan Alami

Endah Wijayanti diperbarui 14 Okt 2022, 05:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Mau menikmati kue tradisional kukus yang lembut dan wangi pandan alami? Yuk, coba resep berikut ini. Ada kue nona manis yang bisa dibuat sendiri di rumah.

Bahan A

  • 250 gram tepung terigu
  • 200 gram gula pasir
  • 300 ml santan cair
  • 2 butir telur ayam
  • 150 ml kental manis putih

Bahan B

  • 75 gram tepung maizena
  • 300 ml santan cair
  • 125 ml jus pandan (10 daun pandan dan 6 daun suji, diblender dengan air lalu disaring)
  • 1/2 sdt garam

Bahan C

  • 2 sdm tepung terigu
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 300 ml santan kental

 

 

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara Membuat

Ilustrasi/Shutterstock.com/Sri Sekarwati

1. Campur telur dan gula pasir, lalu kocok dengan mixer. Masukan kental manis dan santan, kocok kembali. Masukkan tepung terigu, kocok hingga rata. Sisihkan.

2. Siapkan panci. Masukkan semua bahan B. Masak sambil terus diaduk hingga mendidih. Matikan api.

3. Campur adonan A ke adonan B. Aduk rata sampai tidak bergerindil.

4. Masak semua bahan C di panci hingga mendidih. Biarkan dingin sebentar, lalu masukkan ke piping bag.

5. Siapkan cetakan yang sudah diolesi minyak.

6. Masukkan 2 sdm adonan hijau di cetakan, masukkan adonan putih di tengahnya secara perlahan. Lakukam sampai semua bahan adonan habis.

7. Panaskan kukusan.

8. Kukus kue nona manis sekitar 25 menit hingga matang.

9. Setelah kue dingin, keluarkan dari cetakan dan sajikan.

Semoga suka ya dengan resep kue nona manis ini. Selamat mencoba!

#WomenforWomen