Fimela.com, Jakarta Foto keluarga kerajaan Inggris dirilis secara resmi oleh Istana Buckingham dengan formasi Raja Charles III, Camilla, Pangeran William, dan Kate Middleton. Sedangkan Pangeran Harry dan Meghan Markle nampak absen karena memang tidak diundang dalam acara di mana pengambilan foto tersebut dilakukan.
Sebab acara tersebut, hanya dihadiri oleh anggota keluarga kerajaan yang masih bekerja. Serta para pemimpin global dan bangsawan di seluruh dunia, yang diadakan di Istana Buckingham, satu malam sebelum pemakaman Ratu Elizabeth.
Selang dua hari dari perilisan foto keluarga kerajaan terbaru tersebut, fotografer Misan Harriman merilis foto Duke dan Duchess of Sussex. Foto tersebut diambil di acara One Young World Summit pada 5 September 2022, seminggu sebelum kematian Ratu.
Waktu perilisan foto tersebut membuat banyak orang angkat bicara. Salah satunya penulis biografi Tom Bower yang mengatakan jika foto tersebut dirilis untuk mempermalukan keluarga kerajaan.
Mengambil Kesempatan
"Dan semua tentang uang, di mana untuk keuntungan mereka (Harry dan Meghan). Mereka berada di mata publik selama tujuh hari selama pemakaman atau lebih, setiap hari mereka difilimkan," ujarnya pada Page Six.
Bower menambahkan, jika sikap tersebut jauh berbeda seperti saat mereka menghadiri Platinum Jubilee. Di mana Harry dan Meghan hampir tidak terlihat.
Namun saat acara pemakaman, mereka menjadi pusat perhatian. Sejak berpulangnya ratu pada 8 September sampai pemakamannya 19 September 2022.
Kini keduanya sudah kembali ke Amerika. Harry dan Meghan terlihat kencan di konser Jack Johnson di Santa Barbara.