Fimela.com, Jakarta Coach baru saja memperkenalkan kampanye "Courage to Be Real" lewat sebuah film pendek yang menampilkan global ambassador terbaru Coach, yaitu Lil Nas X. Courage to Be Real merupakan misi dan pesan dari Coach untuk mengajak para pecinta mode berani mengekspresikan diri, memperlihatkan semua aspek dalam diri masing-masing, dan bisa menginspirasi orang lain secara autentik.
Film dan fotografi Courage to Be Real diabadikan oleh Petra Collins, menceritakan evolusi berani dari Lil Nas X untuk bisa menjadi dirinya yang saat ini, serta rintangan yang ia lewati dalam perjalanan kariernya. Dilatar belakangi dunia seperti mimpi, berdasarkan visi bersama Petra Collins dan Coach sendiri tentang budaya pop Amerika, film ini menceritakan Lil Nas X dengan momen-momen penting dalam hidupnya, dari hari awal di pinggiran Kota Atlanta, hingga menjadi superstar multi-hyphenate seperti sekarang.
Di setiap ruangan, Lil Nas X berjalan lewat pintu-pintu yang merepresentasikan kesulitan yang ia hadapi dalam hidupnya, mulai dari ketakutan, keraguan diri, hingga penilaian orang lain. Ini merupakan kampanye pertama Lil Nas X sebagai global ambassador Coach yang terbaru.
What's On Fimela
powered by
Film kampanye 'Courage to Be Real' dari Coach X Lil Nas X
Lil Nas X bergabung dalam cerita sejarah Coach, mulai dari Miles Cahn, pendiri yang membuat Coach mendapat gelar "Original American House of Leather, Bonnie Cashin sebagai head designer pertama, hingga Stuart Vevers yang mengubah Coach lewat visinya. Courage to Be Real akan terus dihidupkan lewat berbagai kampanye yang akan datang dan momen storytelling yang fokusnya adalah tema ekspresi diri yang berani.