Pilih Ikuti Permintaan Orang Tua, Naura Ayu Gagal Kuliah di Luar Negeri

SHERINA LYSANDRA FENILO diperbarui 06 Okt 2022, 17:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Naura Ayu, namanya melambung setelah mengeluarkan album lagu yang berjudul Dongeng pada 2014 lalu yang berhasil meraih penghargaan sebagai Album Anak-Anak Terbaik dari Anugerah Musik Indonesia 2015. Kini dirinya sudah menjadi remaja yang cantik dan berusia 17 tahun, ia siap melangkah ke jenjang pendidikan lebih tinggi yaitu kuliah.

Pada awalnya Naura Ayu memilih untuk berkuliah di luar negeri. Namun, niat itu di urungkan lantaran tak mendapat izin orang tua. 

"Bukannya gak boleh yang dilarang, tapi mama papa tuh bilang kalau misalkan mama boleh minta, mama papa lebih pengen kamu kuliah di Indonesia aja," ujar Naura Ayu, dikutip dari YouTube Maia Al El Dul TV, Rabu (5/10/2022).

2 dari 3 halaman

Anak Pertama

Halter dress juga hadir dalam wastra nusantara dengan motif batik warna pastel yang feminin dan chic. (Foto: Instagram @naura.ayu)

Kedua orang tua Naura sebenarnya memiliki alasan tersendiri untuk Naura tidak mengenyam pendidikan di luar negeri. Dirinya juga mengaku lebih memahami apa yang menjadi keinginan orang tuanya itu.

"Karena kan anak perempuan pertama, ya aku paham sih dari sisi orang tua gimana, gak sepenuhnya itu hal yang buruk," kata Naura.

3 dari 3 halaman

Luluh

Bosan dengan slip dres? Coba pakai halter dress dengan aksen tali ala slip dress yang seksi dan elegan. (Foto: Instagram @naura.ayu)

Naura Ayu merupakan anak pertama dari pasangan Riafinola Ifani dan Baldy Mulya, ia memiliki sifat manja pada orang tuanya dibandingkan adik-adiknya. Mantan kekasih Devano Danendra ini mengaku selalu luluh jika orang tuanya sudah meminta suatu hal.

"Aku paling gak bisa kalau orang tua aku sudah bilang 'kalau mamah boleh minta' atau 'kalau papa boleh minta'. Jadi langsung kaya, ya sudah deh aku di Indo," tuturnya.