Fimela.com, Jakarta Ariel Tatum belum berhenti membuat publik bangga terkait penampilannya Paris Fashion Week Spring Summer 2023. Selain menjadi perempuan Indonesia pertama yang melenggang di Le Defile L'Oreal Paris, perempuan 25 tahun itu juga turut memperkenalkan warisan budaya khas Indonesia dalam kunjungannya tersebut.
Dilihat dari unggahannya di laman Instagram, Ariel Tatum terlihat ikut ambil bagian di after party Le Defile L'Oreal Paris di PFW Spring Summer 2023. Di event tersebut, ia dengan bangga mengenakan kain batik motif khas daerah Banyumas karya Iwan Tirta.
"Tanggal 2 Oktober lalu, di after party #LeDefile @lorealparis, yang juga merupakan Hari Batik Nasional. Malam itu aku memutuskan untuk mengenakan kain sutra tenun karya @iwantirta_batik bernama "Sekar Simbaran"," tulis Ariel Tatum dalam caption unggahannya.
"Sekar yang melambangkan kecantikan dan keindahan, juga Simbaran, salah satu motif batik asal Banyumas, Jawa Tengah, yang terinspirasi dari tumbuhan yang kerap dijumpai di pohon-pohon kelapa, batu-batu atau tebing, tumbuhan yang berdaun memanjang dan bergelombang pada tepinya," lanjutnya kemudian.
Jatuh Cinta
Lebih lanjut, Ariel menjelaskan jika keputusannya untuk menggunakan kain tenun berwarna merah di after party gelaran Paris Fashion Week 2023 dilandasi rasa suka dengan motifnya. Terlebih, filosofi yang disematkan dalam kain tersebut punya makna yang mendalam dan punya keterkaitan dengan makna aksesoris yang ia kenakan.
"Seketika jatuh cinta ketika pertama lihat motif batik ini. Yang ternyata mengandung filosofi serupa dengan bros, gelang, dan juga anting yang kami pilih, yaitu Akar Beringin," paparnya.
"Salah satu koleksi @tuloladesigns yang selalu ku kenakan di momen-momen membahagiakan lainnya dalam hidup To keep me grounded, centered, and rooted," sambungnya kemudian.
Bagikan Video
Selain memamerkan foto cantiknya ketika mengenakan kain motif batik khas Banyumas dengan berbagai ornamen di tubuhnya, di unggahan tersebut Ariel Tatum juga membagikan sebuah video singkat. Sambil berjalan, ia terlihat sedang asik mengonsumsi makanan yang disediakan di after party dengan santai.
"Had such an wonderful night. Swipe left, I promise they said its ok to take the mini charcuterie board lol," pungkas Ariel Tatum mengakhiri captionnya.